Siap-siap! Jadwal SKD CPNS Telah Ditetapkan

Nhico
Nhico

Kamis, 26 Agustus 2021 14:16

Siap-siap! Jadwal SKD CPNS Telah Ditetapkan

Pedoman Rakyat, Makassar – Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN, Suharmen mengatakan, bahwa jadwal pelaksanaan Seleksi Kompotensi Dasar (SKD) CPNS di lebih dari 440 instansi sudah disampaikan. Seperti diketahui pada awal September mendatang pelaksanaan SKD mulai dilaksanakan.

“Kalau instansi pusat sudah lebih dari 40 yang disampaikan. Lalu lebih dari 400 daerah yang jadwalnya sudah kami sampaikan ke seluruh instansi,” katanya dalam konferensi persnya, Rabu (25/8/2021).

Dia mengatakan, bahwa SKD akan dimulai pada tanggal 2 September khusus untuk titik lokasi (tilok) yang dimiliki BKN. Diakui olehnya bahwa tilok BKN memang lebih dulu karena dinilai telah siap.

“Rencana pelaksanaan seleksi akan dimulai di tanggal 2 September 2021. Ini adalah khusus untuk tilok yang dimiliki BKN. Karena tilok yang dimiliki BKN relatif sudah siap semua. Baik secara infrastruktur maupun jaringan teknologi dan komunikasinya,” ujarnya.

Sementara untuk tilok mandiri yang digelar instansi akan dimulai 14 September 2021. Meski begitu dia mengatakan, bahwa jadwal pastinya bisa lebih cepat atau lebih lambat.

“Bisa lebih cepat kalau instansinya sudah lebih siap. Jadi mereka mengadakan lelang ketersediaan sarana prasarananya sudah lebih siap, maka bisa saja lebih awal dari tanggal 14 September,” ungkapnya.

Meski begitu dia mengaku, bahwa sebagian besar instansi sanggupnya di tanggal 14 September. Namun saat rapat pelaksanaan SKD ada instansi yang kemudian menyatakan siap sebelum tanggal 14.

“Bagi instansi yang sudah siap sebelum tanggal 14 bisa saja dilaksanakan tapi setelah dilakukan audit terhadap teknologi informasi dan komunikasi di tiloknya. Sehingga pelaksanaan ini betul-betul bisa kita lakukan secara transparan dan bertanggungjawab,” ujarnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Infografis26 November 2024 16:34
Anggota Komisi B DPRD Sulsel Syukur Kunker di DPRD Pinrang, Bahas Pertanian dan Peternakan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota Komisi B DPRD Sulawesi Selatan membidangi perekonomian, Syukur melakukan kunjungan kerja sspesifik ke DPRD...
Artikel26 November 2024 16:06
Syaharuddin Alrif Pilih Berkebun di Masa Tenang Pilkada Sidrap
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Calon Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap) Syaharuddin Alrif memanfaatkan masa tenang dengan kegiatan berkebun, Selasa...
Ekonomi26 November 2024 12:54
Cahaya Bone Beri Potongan Harga Hingga 50 Ribu Khusus Rute Makassar ke Pinrang dan Sengkang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Cahaya Bone sebagai salah satu lini bisnis Kalla Transport & Logistics (Translog) senantiasa memberikan layana...
Metro26 November 2024 08:34
Tingkatkan Keahlian, Kalla Rescue Ikuti dan Laksanakan Berbagai Latihan Intensif
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kalla Rescue memperkuat komitmennya terhadap kesiapsiagaan menghadapi resiko bencana dan situasi darurat melalui b...