Sidak di Puskesmas Polut, Pj Bupati : Jangan Lakukan Pungli Layanan Kesehatan !!!

Nhico
Nhico

Senin, 14 Agustus 2023 22:27

Sidak di Puskesmas Polut, Pj Bupati : Jangan Lakukan Pungli Layanan Kesehatan !!!

Pedomanrakyat.com, Takalar – Penjabat Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad kembali melakukan sidak pelayanan kesehatan, sidak kedisiplinan dan kebersihan Senin (14/8/2023) pagi.

Puskesmas Kecamatan Polongbangkeng Utara menjadi sasaran sidak Dr. Setiawan Aswad.

Inspeksi mendadak yang dilakukan Pj Bupati Takalar untuk memastikan kondisi/situasi layanan kesehatan yang terdekat dengan masyarakat.

Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan ruang perawatan pun tidak luput dari pantauan Pj Bupati Takalar. Hal ini untuk melihat kesigapan petugas medis melayani pasien.

Pj Bupati Takalar juga menyapa dan mendengarkan keluhan pasien rawat inap, sebagai bagian dalam evaluasi pelayanan kesehatan terhadap masyarakat.

Usai mendengar saran dan masukan dari pasien, serta melihat pelayanan dari tenaga medis, Pj Bupati Takalar meminta agar seluruh tenaga medis, tenaga administrasi seluruh tenaga pelayan kesehatan untuk tidak melakukan pungli terhadap pasien.

“Kita berikan pelayanan 3 S, Senyum, Sapa, Salam plus menghibur agar pasien merasa nyaman selama menjalani perawatan sehingga meskipun secara fisik mereka sakit tapi mental mereka tidak ikut sakit karena pelayanan yang buruk. Dan yang paling penting saya tekankan jangan sekali-kali melakukan pungli dalam pemberian pelayanan kesehatan di Puskesmas ini,” Tegas Dr. Setiawan memimpin apel pagi di Puskesmas Polut.

Pj Bupati Takalar juga meminta agar kebersihan Puskesmas untuk ditingkatkan karena kebersihan merupakan pangkal dari kesehatan.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...