Sidang Bharada E Kembali Digelar, Hadirkan Saksi Penyidik dari Polres Jaksel

Nhico
Nhico

Senin, 21 November 2022 10:10

Sidang Bharada E Kembali Digelar, Hadirkan Saksi Penyidik dari Polres Jaksel

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Richard Eliezer Ricky Rizal, dan Kuat Ma’ruf akan kembali duduk di kursi terdakwa dalam sidang lanjutan kasus pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir Yosua di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin, 21 November 2022.

Pejabat Humas PN Jaksel Djuyamto mengatakan agenda sidang kali ini masih pemeriksaan saksi yang dihadirkan jaksa penuntut umum (JPU).

“Benar, sidang pemeriksaan saksi dari jaksa,” kata Djuyamto saat dikonfirmasi, 21 November 2022.

Ia mengatakan sidang akan dimulai sekitar pukul 09.30 WIB di ruang sidang utama PN Jaksel. Adapun saksi yang akan dihadirkan didominasi oleh penyidik Polres Metro Jakarta Selatan. Berikut nama-nama saksi yang dihadirkan.

1. Kabag Gakkum Provos Provam Polri – Kombes Susanto Haris
2. Kasat Reskrim Polres Metro Jaksel – AKBP Ridwan Soplanit
3. Kasubnit 1 Reskrimum Polres Metro Jaksel – AKP Rifraizal Samuel
4. Kasubnit 1 Unit 1 Krimum Polres Metro Jaksel – Aipda Arsyad Daiva Gunawan
5. Anggota Reskrimum Polres Metro Jaksel – Aiptu Sullap Abo
6. Anggota Unit Identifikasi Satreskrim Polres Metro Jaksel – Bripka Danu Fajar Subekti
7. Penyidik Pembantu Unit 1 Reskrimum Polres Metro Jaksel – Briptu Martin Gabe Sahata
8. Bintara Unit Krimum Polres Metro Jaksel – Briptu Rainhard Regern
9. Kasubnit II Unit III Ranmor Polres Metro Jaksel – Tedi Rohendi
10. Kasubnit I Jatanras Polres Metro Jaksel – Endra Budi Argana

Sementara itu, sidang pembunuhan berencana dengan terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi akan dilanjutkan pada Selasa besok, 22 November 2022, dengan menghadirkan sembilan saksi.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Politik27 November 2024 02:36
Danny Pomanto Terbitkan Surat Perintah ASN Pantau Pemungutan Suara, Ketua DPRD Supratman: Kenapa Tiba-tiba Ada Begini, Panik Yah?
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua DPRD Makassar Supratman geram dengan kebijakan yang diambil Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomato, jelang p...
Artikel26 November 2024 19:11
Masa Tenang, Seto Lepas Penat dengan Bermain Mini Soccer Bareng Jurnalis
Pedomanrakyat.com, Makassar – Mengisi masa tenang Pilwalkot Makassar, Andi Seto Asapa memilih melepas penat dengan bermain mini soccer bersama anak ...
Nasional26 November 2024 18:07
NasDem Desak Usut Tuntas Praktik Tambang Ilegal di Sumbar
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, meminta Kapolda Sumatera Barat Irjen Suharyono mengusut tuntas prakti...
Nasional26 November 2024 18:03
Peringati Hari Guru, Legislator NasDem Dorong Peningkatan Kesejahteraan Guru
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Furtasan Ali Yusuf, berharap peringatan Hari Guru Nasional 2024 ...