Sri Mulyani Panjat Truk Kontainer yang Bawa Barang Impor di Pelabuhan Tanjung Priok, Ada Apa?

Nhico
Nhico

Sabtu, 18 Mei 2024 16:36

Sri Mulyani Panjat Truk Kontainer.(F-INT)
Sri Mulyani Panjat Truk Kontainer.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani memanjat truk kontainer ketika meninjau pengeluaran truk yang membawa barang impor di Jakarta International Container Terminal (JITC), Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (18/5/2024).

Awalnya Sri Mulyani bersama Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga meninjau pengaturan kembali kebijakan Lartas Barang Impor.

Saat berjalan ke arah truk, Sri Mulyani tiba-tiba memanjat bagian penghubung antara kontainer dan kepala truk dengan bantuan Menko Perekonomian Airlangga.

Melihat aksi Sri Mulyani tersebut, jajaran Bea Cukai dan JITC meminta Menkeu untuk turun dari truk kontainer tersebut.

“Bu, turun, Bu, turun,” ujar jajaran Bea Cukai dan JITC. Sri Mulyani pun turun dari tempat tersebut dan kembali memanjat ke dalam truk agar bisa duduk di sebelah sopir bersama Airlangga. Kemudian, keduanya pun melambaikan tangan kepada jajaran Bea Cukai dan awak media.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah03 November 2025 22:29
Bupati Irwan: Sinergi Antarinstansi Jadi Fondasi Pembangunan Berkeadilan di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos, menegaskan pentingnya sinergi lintas sektor dalam memperkuat pembangunan ...
Metro03 November 2025 21:27
Pemprov Sulsel–Pelindo Kolaborasi Perkuat Jalur Ekspor Tanpa Transit Pulau Jawa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Region...
Metro03 November 2025 20:26
Wali Kota Munafri Pimpin Langsung Upaya Mediasi Polemik Pasar Pannampu
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin kembali menunjukkan komitmennya dalam m...
Metro03 November 2025 19:31
Waka DPRD Sulsel Yasir Apresiasi Penurunan Harga Pupuk Subsidi 20% , Angin Segar untuk Petani
Pedomanrakyat.com, Bone – Kabar baik datang untuk para petani di Kabupaten Bone! Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Yasir Machmud memberikan apr...