Staf Khusus Jokowi Nikah Beda Agama di Katedral

Nhico
Nhico

Jumat, 18 Maret 2022 14:31

Pernikahan beda agama staf khusus jokowi.(F-INT)
Pernikahan beda agama staf khusus jokowi.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Staf khusus Presiden Joko Widodo (Jokowi), Ayu Kartika Dewi, menikah beda agama dengan seorang pria bernama Gerald Sebastian hari ini, Jumat (18/3/2022).

Keduanya menjalani prosesi pernikahan dengan dua cara yaitu akad nikah Islam sesuai agama Ayu dan proses pernikahan di Katedral sesuai agama Gerald.

Ayu menggelar akad nikah di Hotel Borobudur Jakarta secara Islam, sekitar pukul 07.30 pagi.

Setelah itu dilanjutkan dengan misa pemberkatan di Katedral Jakarta pukul 10.00. Prosesi pernikahan disiarkan langsung di YouTube Ayu Kartika Dewi.

Dilihat Dari siaran YouTube, akad nikah dilakukan langsung oleh Ayah kandung Ayu, Tri Budi Mulyono. Sedangkan pada misa pemberkatan dipimpin oleh Uskup KAJ, Kardinal Ignatius Suharyo.

Dalam prosesi pernikahan, Ayu terlihat mengenakan gaun dan jilbab putih. Pada saat yang sama, Gerald tampak mengenakan jas hitam dengan korsase putih.

Pada saat akad nikah, tampak Ayu dan Gerald diberi nasihat pernikahan dan diminta untuk tidak meninggalkan satu sama lain hingga maut memanggil. Setelahnya, Ayu dan Gerald mengangguk.

“Berjanji pada siapa?” tanya penceramah.

“Pada Tuhan,” ujar Gerald.

“Pada Tuhan dan hakim wali nikah kalian,” tegasnya.

Uskup KAJ, Kardinal Ignatius Suharyo mengungkapkan bahwa dirinya diminta untuk memimpin misa pernikahan oleh pendamping keduanya.

 Komentar

Berita Terbaru
International18 Oktober 2024 10:15
Rusia Warning Israel Jangan Serang Situs Nuklir Iran
Pedomanrakyat.com, Rusia – Rusia memperingatkan Israel untuk tidak coba-coba mempertimbangkan menyerang fasilitas nuklir Iran. Wakil Menteri L...
Metro18 Oktober 2024 10:03
Bersama Pejabat Kantor Wilayah Perbendaharaan Negara, Pjs Arwin Dorong Serapan APBN-APBD Makassar 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pjs Wali Kota Makassar Andi Arwin Azis mendorong seluruh perangkat daerah Kota Makassar agar mempercepat serapan A...
Politik18 Oktober 2024 09:54
Andalan Hati Semakin Kuat, 63 Legislator DPRD Sulsel Siap Menangkan Pilgub 2024
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan politik untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman- Fatmawati Rusd...
Metro18 Oktober 2024 09:49
Diduga Langgar Netralitas, Bawaslu Sulsel Periksa Oknum Kepala Sekolah di Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Seorang kepala sekolah di Makassar, berinisial Hj SA telah menjalani pemeriksaan intensif di Kantor Bawaslu Sulsel J...