Status Belum Jelas, DPRD dan Pemkab Wajo Sepakat Bayar Gaji Tenaga Honorer dengan SPK

Nhico
Nhico

Jumat, 31 Januari 2025 11:07

Kantor DPRD Wajo.
Kantor DPRD Wajo.

Pedomanrakyat.com, Wajo – Komisi I DPRD Wajo bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo sepakat untuk tetap membayarkan gaji tenaga honorer atau pegawai Non-ASN yang belum berstatus Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Kesepakatan ini disampaikan oleh Ketua Komisi I DPRD Wajo, Amshar A. Timbang, setelah berkoordinasi dengan Sekretaris Daerah Wajo, Armayani.

“Dari hasil koordinasi, gaji tenaga honorer tetap dibayarkan, mengingat hingga kini SK pengangkatan PPPKbelum diterbitkan,” ungkap Amshar, Kamis (30/1/2025).

Amshar menegaskan bahwa perhatian terhadap tenaga honorer sangat penting, mengingat ribuan pegawai Non-ASN di Kabupaten Wajo masih belum memiliki kepastian status.

Sementara itu, Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Wajo, Syamsul Bahri, mengonfirmasi bahwa pembayaran gaji tenaga honorer tetap dilakukan berdasarkan Surat Perintah Kerja (SPK).

“Gaji tenaga honorer tetap dibayarkan dengan mekanisme SPK sambil menunggu SK pengangkatan PPPK,” ujarnya.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Metro05 November 2025 23:32
Jepang Siapkan Reform Imigrasi, Sulsel Siapkan Talenta
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman menerima audiensi Konsulat Jenderal Jepang di Makassar, ...
Metro05 November 2025 22:40
Melinda Aksa: Lansia Adalah Sumber Inspirasi dan Pilar Keluarga Tangguh
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua TP PKK Kota Makassar, Melinda Aksa, mengajak kader PKK kecamatan dan kelurahan untuk terus berperan aktif da...
Metro05 November 2025 22:20
Sekda Sulsel Terima Tim Bank Dunia Bahas Pembiayaan Infrastruktur Daerah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima kunjungan audiensi dari tim Bank Dunia (World Ba...
Daerah05 November 2025 21:39
Capaian UHC Pinrang Jadi Bukti Nyata Komitmen Pemerintah Daerah terhadap Kesehatan Warga
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Komitmen Pemerintah Kabupaten Pinrang dalam memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan layanan kesehatan yang ad...