Surya Paloh Bikin Pantun Khusus untuk Jokowi: Budi yang Baik Dikenang Jua

Nhico
Nhico

Minggu, 25 Agustus 2024 23:28

Pantun Surya Paloh untuk Jokowi.(F-INT)
Pantun Surya Paloh untuk Jokowi.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh sempat memberikan pantun kepada Presiden Joko Widodo sebelum menutup sambutannya di Kongres III Partai Nasdem di JCC Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (25/8/2024) malam.

Dia meminta Jokowi untuk mendengar pantun yang berasal dari pesisir timur Pulau Sumatera itu dengan baik.

“Presiden Jokowi boleh dengar baik-baik. Pulau Pandan jauh di tengah. Di balik pulau, si angsa dua. Hancurlah badan dikandung tanah. Budi yang baik dikenang jua,” kata Surya Paloh.

Ia menyatakan, Partai Nasdem adalah partai yang berupaya mempertahankan kebanggaan (dignity) dan integritas dirinya, bukan sebagai partai pemberat bagi pemerintahan yang didukungnya.

Oleh karenanya, partainya berupaya meringankan beban pemerintahan yang didukung, bukan hanya sebatas mengincar kursi menteri.

“Bukan permasalahan kursi jabatan menteri yang hanya diharapkan oleh partai ini. Kita menghargai itu semuanya, tapi penghargaan kita adalah ketika ide dan pemikiran didengar dan apalagi jika itu mampu kita jalankan itu yang diperjuangkan oleh Nasdem,” kata Paloh.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik17 September 2024 20:51
Wujudkan Pembangunan Berkeadilan, Andi Sudirman Semasa Memimpin Sulsel Telah Alokasikan Anggaran Rp 1,2 Triliun di Luwu Raya
Pedomanrakyat.com, Luwu – Mantan Sekretaris Daerah Kota Palopo, H.M. Jaya menyatakan sikap untuk mengawal kemenangan pasangan bakal calon Gubern...
Daerah17 September 2024 20:11
Hadiri Acara Pernikahan, Irwan Hamid Jadi Rebutan Warga untuk Foto Bareng
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Kandidat calon Bupati Kabupaten Pinrang, Andi Irwan Hamid, menyempatkan diri menghadiri acara pernikahan di salah s...
Metro17 September 2024 15:11
Partai NasDem Tunjuk Rachmatika Dewi ‘Cicu’ Jadi Ketua DPRD Sulsel, Muh Sadar Ketua Fraksi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pelantikan Anggota DPRD Sulawesi Selatan periode 2024-2029, akan berlangsung pada 24 September 2024 mendatang. Ses...
Hiburan17 September 2024 15:07
Kesal Area Sensitif Tubuhnya Direkam saat Joget Berbusana Mini, Shakira Langsung Tinggalkan Panggung
Pedomanrakyat.com, Jakarta- Penyanyi kenamaan dunia, Shakira, belum lama ini menjadi sorotan publik dunia. Pasalnya, beredar sebuah video yang memperl...