Tanpa Perlawanan, Lapak PKL di Jalan Pengayoman Makassar Dibongkar Satpol PP

Jennaroka
Jennaroka

Rabu, 21 April 2021 14:24

Penertiban lapak PKL di median Jalan Pengayoman, Makassar.
Penertiban lapak PKL di median Jalan Pengayoman, Makassar.

Pedoman Rakyat, Makassar – Puluhan Satpol PP Kota Makassar melakukan pembokaran terhadap lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berada di median Jalan Pengayoman, Rabu (21/4/2021).

Pembongkaran lapak pedagang kaki lima selesai dilakukan tanpa perlawanan. “Tidak ada perlawanan karena pada saat penertiban tadi kosong barang jualannya,” kata Kepala Satpol PP Kota Makassar, Iman Hud.

Sehari sebelumnya, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Satpol PP Makassar didampingi kepolisian sudah turun menyampaikan teguran. Pemilik lapak diberi waktu membereskan dagangannya hingga malam hari.

Pemilik lapak sempat membandingkan penertiban lokasi PKL lain yang melanggar tetapi tidak ditindaki. Namun setelah diberi pemahaman pemiliki lapak mengaku siap meninggalkan lokasi tersebut.

Iman Hud sebelumnya mengungkapkan, keberadaan lapak PKL tersebut memang melanggar. Apalagi posisinya tepat berada di median jalan. Sangat tidak dibenarkan.

“Butuh pendekatan yang humanis dan persuasif untuk memberi pemahaman kepada pedagang,” ungkap Iman

“Kemungkinan pedagang itu telah memindahkan barangnya setelah diberikan surat teguran dari Satpol PP Kecamatan,” tambahnya.

Penulis : Wawan

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...