Terbitkan Surat Tugas di 6 Daerah, Demokrat Sulsel Minta Bacakada Segera Cukupkan Partai

Muh Saddam
Muh Saddam

Senin, 10 Juni 2024 22:04

Ketua DPD Partai Demokrat Sulsel, Ni'matullah Erbe
Ketua DPD Partai Demokrat Sulsel, Ni'matullah Erbe

Pedomanrakyat.com, Makassar – Partai Demokrat Sulawesi Selatan telah mengeluarkan surat tugas untuk Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) di 6 (enam) Kabupaten dan Kota.

Hal tersebut disampaikan langsung Ketua DPD Demokrat Sulsel Ni’matullah Erbe, kepada awak media, di Kantor DPRD Sulsel, Senin (10/6/2024).

Adapun keenam Bacakada di 6 kabupaten/kota tersebut yakni, Kabupaten Gowa memberikan surat tugas untuk Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Gowa Dramawangsyah Muin-Rismawati Kadir Nyampa.

Kemudian Ady Ansar di Kabupaten Kepulauan Selayar, Dhevy Bijak di Luwu, Andi Rosman-Baso Rahmanuddin di Wajo, Chaidir Syam-Suhartina Bohari di Maros dan Taqyuddin Djabbar untuk Pilkada Parepare.

“Surat tuga ini tiga ukurannya, kecukupan partai untuk maju, menentukan pasangannya, dan kami minta hasil survei,” kata Ni’matullah.

Wakil Ketua DPRD Sulsel ini menuturkan bahwa, apabila ketiga hal tersebut telah dipenuhi bacakad, maka akan kembali dikirim ke DPP untuk mendapat rekomendasi.

“Tiga ukurannya itu (terpenuhi) kami lanjut ke rekomendasi atau model B1 KWK. Jadi surat tugas ini berlaku sampai 9 Juli 2024,” tutupnya..

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah15 Februari 2025 15:22
Bupati Barru Terpilih Andi Ina Apresiasi Program MBG: Terimakasih Pak Presiden Prabowo
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bupati Barru terpilih, Andi Ina Kartika Sari, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada Presiden Prabowo Su...
Daerah14 Februari 2025 23:36
Jelang Bulan Suci Ramdan 1446 H, Pj Bupati Winarno Bersama Forkopimda Gelar Rapat Koordinasi
Pedomanrakyat.com, Bone – Penjabat Bupati Bone Andi Winarno Eka Putra, Bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bone memi...
Metro14 Februari 2025 23:06
Pj Gubernur Prof Fadjry Djufry Tegaskan Tak Ada Tenaga Honorer Dirumahkan Karena Efisiensi Anggaran
Pedomanrakyat.com, Makassar – Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry menegaskan tidak ada tenaga honorer di lingkup Pemprov Sulsel yang dir...
Ekonomi14 Februari 2025 22:33
Bumi Karsa Mengusung Tema Transformasi, Kolaborasi dan Berkelanjutan di Usia 56 Tahun
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bumi Karsa genap berusia 56 tahun pada 14 Februari 2025. Dengan mengusung semangat “Transformasi, Kolaborasi...