Tetap Jaga Imunitas Tubuh, Tiga Pasien Positif Covid-19 di Sulsel Dinyatakan Sembuh

Editor
Editor

Rabu, 01 April 2020 12:25

Tetap Jaga Imunitas Tubuh, Tiga Pasien Positif Covid-19 di Sulsel Dinyatakan Sembuh

Pedoman Rakyat, Makassar- Tiga pasien yang sebelumnya dinyatakan positif Covid-19, dinyatakan sembuh. Selain itu, ada lima Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang juga sudah dipulangkan.

Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah, menyampaikan apresiasi atas kerja keras dokter dan tenaga medis lainnya, yang sudah bekerja secara maksimal menangani pasien Covid-19.

“Sudah ada delapan yang sembuh. Lima PDP dan tiga yang positif. Dari tim dokter, tim medis, semua sudah maksimal,” kata Nurdin Abdullah, di Posko Covid-19, Rabu (1/4).

Nurdin Abdullah berharap, seluruh masyarakat menjaga imunitas tubuh, demi melawan Covid-19.

“Kita berharap memang masyarakat menjaga imunitas tubuhnya. Sekali lagi saya menyampaikan, imunitas tubuh kita harus dijaga. Walaupun positif, itu kan belum tentu mereka berbahaya. Kita harus melawan ini, karena masa inkubasi 14 hari,” jelasnya.

Menurutnya, melakukan isolasi diri merupakan jalan terbaik agar terhindar dari virus mematikan ini. Bagi yang sudah terjangkit virus corona ini, agar tidak menganggap Covid-19 ini sebagai aib keluarga atau pribadi.

“Isolasi mandiri itu jauh lebih baik. Jadi saya minta sekali lagi, korban meninggal disebabkan oleh Covid-19 itu bukan aib dan virus juga tidak menyebar kalau mereka udah dikuburkan,” terangnya. (ndi)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro06 Februari 2025 20:03
DPRD Sulsel Terima SK Penetapan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih, Besok Diparipurnakan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan (KPU menyerahkan Surat Keputusan (SK) penetapan pasangan calon Gubern...
Metro06 Februari 2025 19:33
Hadiri Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih, Prof Fadjry Djufry: Terima Kasih Telah Wujudkan Pilkada Damai di Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pj Gubernur Sulsel, Prof Fadjry Djufry, menghadiri Rapat Pleno Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih oleh...
Daerah06 Februari 2025 19:03
Bupati Sidrap Terpilih Syaharuddin Alrif Sayangkan Ada Oknum Preteli Mobil Dinas Pemkab
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Dugaan pemretelan sejumlah mobil dinas milik Pemerintah Kabupaten (Pemkan) Sidenreng Rappang (Sidrap) menjadi sorota...
Daerah06 Februari 2025 18:44
Musrenbang RKPD Bone Tahun 2026 di Kecamatan Cina Dihadiri Asisten Pemkab Bone
Pedomanrakyat.com, Bone – Pemerintah Kabupaten Bone menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk Rencana Kerja Pemerintah Daerah ...