Untuk Pertama Kali Ali Ngabalin Lapor ke Polisi, Namanya Dicatut Minta Sumbangan ke Wali Kota Cirebon

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Jumat, 08 April 2022 17:21

Untuk Pertama Kali Ali Ngabalin Lapor ke Polisi, Namanya Dicatut Minta Sumbangan ke Wali Kota Cirebon

pedomanrakyat.com, Jakarta – Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin resmi melaporkan ke Bareskrim Polri terkait dugaan penipuan melalui surat yang mencatut namanya dan menggunakan kop KSP untuk meminta sumbangan Rp800 juta ke Wali Kota Cirebon.

Laporan tersebut teregistrasi dengan nomor: LP/B/0165/IV/2022/SPKT/Bareskrim Polri tanggal 7 April tentang tindak pidana dan/atau pemalsuan surat sebagaimana dimaksud dalam Pasal 378 KUHP dan/atau Pasal 263 KUHP.

Ngabalin berharap Bareskrim menindaklanjuti dan menelusuri pelaku yang mengirimkan surat dengan mencatut nama dirinya, kop surat, dan stempel KSP.

“Ini sejarah pertama kali dalam hidup saya the first time. Mudah-mudahan secara profesional polisi bisa bekerja dengan baik,” katanya di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (7/4/2022).

Dia berharap laporan tersebut menjadi efek jera bagi pihak-pihak yang melakukan penipuan dengan mencatut nama dirinya, sehingga kejadian serupa tidak terulang kembali.

Ia juga mengimbau seluruh pejabat daerah untuk lebih hati-hati bila ada pihak mengirimkan surat dengan mengatasnamakan Presiden Joko Widodo, KSP, Sekretariat Negara, atau Sekretariat Kabinet.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi30 April 2025 11:05
Berikan Kemudahan Berinvestasi, Pemkab Gowa Jamin Adanya Perlindungan Hukum
Pedomanrakyat.com, Gowa – Sebagai upaya dalam memberikan pelayanan dan perlindungan hukum bagi seluruh masyarakat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab)...
Daerah30 April 2025 10:47
Selamat! Desa Pitue Pangkep Raih Penghargaan Dari Menteri Koperasi
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangkep, melalui Pemerintah Desa Pitue, Kecamatan Marang, Kabupaten Pangkep kembali digan...
Metro30 April 2025 10:34
Gelar Apel Siaga, PPIH Embarkasi Makassar Siap Layani Jemaah Haji Dari 8 Provinsi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Makassar siap menyambut dan melayani 15.856 jemaah haji dari 8 prov...
Metro30 April 2025 10:24
Wawali Makassar Aliyah Dukung Turnamen Monsa Cup V 2025 sebagai Ajang Pembinaan Atlet Muda
Pedomanrakyat.com, Makassar — Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham menerima kunjungan audiensi dari UPT SPF SD Negeri Unggulan Monginsidi ...