Wajah Fatmawati Rusdi ‘Setulus Hati Sulawesi Selatan’ Bertebaran hingga Pelosok Sulsel

Nhico
Nhico

Rabu, 08 Mei 2024 16:13

Spanduk Fatmawati Rusdi 'Setulus Hati Sulawesi Selatan' Bertebaran hingga Pelosok Sulsel.
Spanduk Fatmawati Rusdi 'Setulus Hati Sulawesi Selatan' Bertebaran hingga Pelosok Sulsel.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan baru akan digelar serentak pada November 2024. Namun geliat sudah mulai terasa sejak jauh hari dengan bertebarannya baliho bergambar kandidat bakal calon.

Salah satu baliho yang banyak bertebaran di berbagai tempat strategis menampilkan sosok Hj. Fatmawati Rusdi. Belakangan ini namanya memang ramai disebut-sebut sebagai kandidat potensial jelang Sulsel" href="https://pedomanrakyat.com/tag/pilgub-sulsel/">Pilgub Sulsel.

Spanduk dan baliho Fatmawati terlihat berdiri di berbagai kabupaten/kota di Sulsel, Rabu (8/5/2024). Baliho berlatar biru muda menunjukkan anggota DPR RI terpilih itu berpose tersenyum dengan pose tangan membentuk hati.

Pose itu senada dengan ‘tagline’ yang menyertai fotonya, yaitu “Setulus Hati Sulawesi Selatan”. Pada salah satu sisi spanduk dan baliho juga tertera slogan “bekerja setulus hati”.

Fatmawati dikenal sebagai perempuan tangguh sarat pengalaman politik dan dekat dengan masyarakat. Sebelum menjabat Wakil Wali Kota Makassar, Fatma pernah menjadi Anggota DPR RI dan berpengalaman sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sidrap (2008-2018).

Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan Mustaqim Musma merespons soal maraknya baliho dan spanduk Fatmawati di berbagai daerah.

Dia mengatakan baliho tersebut merupakan inisiatif relawan dan simpatisan.

“Ini merupakan kecintaan dan harapan masyarakat yang menginginkan bu Fatma memimpin Sulawesi Selatan. Kami dari Partai NasDem tentu berterima kasih atas apresiasi tersebut,” kata Mustaqim.

Lebih lanjut, Mustaqim menyatakan bahwa Fatmawati merupakan salah satu kader terbaik NasDem yang berpeluang didorong maju di Pilkada 2024.

Ketua DPW Sulsel" href="https://pedomanrakyat.com/tag/nasdem-sulsel/">Nasdem Sulsel Rusdi Masse (RMS) juga telah mengisyaratkan untuk menyiapkan kader bertarung sebagai calon.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah18 April 2025 21:11
Temu Pendidik Digelar di Sidrap, Fokus Wujudkan Pendidikan Unggul
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Aula Kompleks SKPD Sidrap dipadati ratusan pendidik dari berbagai penjuru kabupaten Kamis (17/4/2025). Mereka berkum...
Daerah18 April 2025 20:09
Resmi Dibuka, Xplore Butta Turatea IOF Pengcab Jeneponto Meriahkan Hari Jadi Ke-162
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Bertempat di Lapangan Pasamaturukang, event otomotif penuh tantangan bertajuk Xplore Butta Turatea IOF Pengcab Jenepo...
Metro18 April 2025 19:14
Aliyah Mustika Ilham dan ASITA Sulsel Pererat Ukhuwah Lewat Halal Bi Halal
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menggelar acara Halal Bi Halal bersama pengurus dan anggota DPD ...
Daerah18 April 2025 18:08
Hadiri Rakor Pemprov Sulsel, Paris Yasir Singgung Optimalisasi Sistem Pengairan dan Swasembada Pangan
Pedomanrakyat.com. Makassar – Bupati Jeneponto H. Paris Yasir menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Optimalisasi Sistem Pengairan Pertanian yang dipim...