Waka DPRD Palopo Salam Respon Cepat Apirasi Rakyat, Langsung Turunkan Alat Berat Kuras Drainase

Muh Saddam
Muh Saddam

Jumat, 14 Oktober 2022 21:24

Wakil Ketua DPRD Palopo, Abdul Salam
Wakil Ketua DPRD Palopo, Abdul Salam

Pedomanrakyat.com, Palopo – Wakil Ketua DPRD Palopo, Abdul Salam menurunkan alat berat di Jalan Andi Mappanyompa kelurahan Salekoe dan kelurahan Malatunrung Kecamatan Wara Timur, Jumat (14/10/2022).

Bahkan, Legislator fraksi NasDem Palopo ini turun langsung melihat proses pengerukan lumpur yang memenuhi sepanjang drainase.

Politisi NasDem Palopo ini sendirj menurunkan alat berat setelah mendengar aspirasi masyarakat yang sering terjadi banjir, khususnya ketika curah hujan tinggi.

Abdul Salam mengatakan bahwa, rainase yang ada sudah dangkal bahkan tertimbun lumpur. Sudah puluhan tahun tidak dikeruk.

“Ketika hujan datang dengan intensitas yang tinggi apalagi sekarang musim hujan, air akan meluap ke pemukiman warga,” tambah Salam.

Untuk itu Ketua Bappilu DPD Partai NasDem Palopo ini mengharapkan, setelah pengerukan endapan lumpur di badan drainase, air tidak lagi meluap ke pemukiman warga.

“Kegiatan ini bagian dari Jumat Peduli yang selalu digaungkan Partai NasDem. Kakak Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse memerintahkan kader NasDem di seluruh daerah untuk selalu hadir di tengah masyarakat,” tutup Salam.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah23 April 2025 00:03
Pemkab Sidrap Dukung Upaya Pemprov Pacu Pertumbuhan Ekonomi Lewat Investasi dan Hilirisasi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan terus mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi melalui strategi investasi yan...
Ekonomi22 April 2025 23:38
Kallafriends Beri Reward Spesial Bagi Pengguna Baru, Yuk Segera Download Aplikasinya!
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kallafriends kembali menghadirkan program menarik selama April 2025. Setelah bertransaksi melalui aplikasi ini, pelang...
Metro22 April 2025 23:06
Plt Ketua KONI Makassar Temui Wali Kota, Laporkan Persiapan Musorkot Luar Biasa
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pelaksana tugas Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar, Iqbal Djalil menemui Wali Kota...
Daerah22 April 2025 22:47
Pj Sekda Sidrap Hadiri Rekonsiliasi Iuran Wajib BPJS Kesehatan, Wujudkan Data Akurat
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Sidenreng Rappang, Andi Rahmat Saleh, menghadiri Rapat Rekonsiliasi Data Iuran ...