Wali Kota Munafri Ikut Semarakkan Fun Run MAIR 2025 di Makassar

Nhico
Nhico

Minggu, 27 April 2025 19:10

Wali Kota Munafri Ikut Semarakkan Fun Run MAIR 2025 di Makassar

Event lari ini menghadirkan dua kategori, yaitu 2,5K Family Run dan 5K Run.

MAIR 2025 berlangsung di lima kota, yakni Bandung, Makassar, Surabaya, Medan dan Yogyakarta.

Mengenakan baju hijau dengan logo MILO dan celana olahraga hitam, pria yang akrab disapa Appi itu, turut ambil bagian dengan berlari bersama para runners di Makassar.

Selain untuk menjaga kebugaran, keikutsertaannya juga menjadi bentuk dukungan pemerintah kota, terhadap berbagai event lari yang digelar di Makassar.

“Hari ini kita berada pada acara Milo Activ Indonesia Race 2025 di Makassar. Ini event nasional dan pertama dilaksanakan di Kota Makassar,” kata Appi.

Event lari yang diikuti 3.500 runners ini, tidak hanya berasal dari Kota Makassar tapi juga berbagai daerah.

“Hari ini, lebih dari 3.500 perserta yang hadir datang dari berbagai daerah, bukan hanya kegiatan marathon saja melainkan juga aktivasi kegiatan lain mengiringi suasana pagi,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Appi menyampaikan apresiasi atas antusiasme masyarakat, yang turut meramaikan event lari MAIR 2025.

Menurutnya, hal ini menjadi bukti bahwa Kota Makassar mempunyai potensi besar, untuk menjadi tuan rumah di berbagai acara berskala besar.

Kehadiran event seperti ini juga diyakini Appi, dapat memberikan dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi Kota Makassar.

Baca Juga Melompat Jauh! Pemprov Sulsel Raih Nilai A Kategori Tertinggi Penilaian Pelayanan Publik Tahun 2024

“Kami sangat apresiasi acara ini, karena tentu memberikan dampak positif untuk perekonomian di Kota Makassar,” harap Appi.

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi27 April 2025 19:29
Wabup Lutim Puspawati Tegaskan Komitmen Sukseskan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih
Pedomanrakyat.com, Lutim – Wakil Bupati Luwu Timur, Hj. Puspawati Husler menghadiri undangan terkait Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pembentuk...
Daerah27 April 2025 19:24
Bupati Lutim Ibas Doakan dan Lepas Kepergian Dua Warga Towuti
Pedomanrakyat.com, Lutim- Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, melayat ke rumah duka salah satu tokoh masyarakat Desa Timampu, Bapak Trisman (70)...
Metro27 April 2025 19:19
Legislator Jufri Pabe Gelar Sosialisasi Perda Nomor 7 Tahun 2019 Tentang PDAM Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Kota Makassar, Jufri Pabe, menggelar Sosialisasi Peraturan Daerah (Sosper) Nomor 7 Tahun 2019 tentang...
Metro27 April 2025 19:18
Aliyah Mustika Ilham Gandeng Kemenkes RI, Percepat Perbaikan Puskesmas dan RSUD
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, mendampingi Sekretaris Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan K...