Warga Makassar Diminta Tak Gelar Open House

Editor
Editor

Jumat, 22 Mei 2020 18:34

Yusran Jusuf
Yusran Jusuf

Pedoman Rakyat, Makassar – Pegawai dan instansi Pemkot Makassar agar tidak menggelar open house Idulfitri 1441 Hijriah.

Hal yang ditegaskan Penjabat Wali Kota Makassar, Yusran Yusuf. Menurut Yusran, imbauan tersebut juga berlaku bagi warga di Kota Makassar. 

“Kami meminta seluruh instansi lingkup Kota Makassar, baik itu SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah), unit kerja, rumah sakit maupun BUMD agar tidak menggelar open house sebagaimana lazimnya digelar setiap usai Lebaran,” kata, Yusran, Jumat (22/5).

Ia menjelaskan kebijakan peniadaan open house sebagai upaya menekan penyebaran virus korona (covid-19). Lantaran angka pasien terpapar virus korona di Makassar cukup tinggi. 

Kebijakan ini tertuang dalam surat imbauan wali kota Makassar, dan telah disebar kepada semua instansi di Kota Makassar. Yusran menegaskan memutus penyebaran virus korona adalah fokus utama.

“Termasuk untuk warga. Ini bukan berarti silturrahmi kita terputus. Insyaallah silaturahmi yang merupakan tradisi masyarakat kita secara turun temurun dapat kita lalukan di lain waktu,” jelasnya.(zeg)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...