Waspada! Indonesia Umumkan Pasien Pertama Positif Covid-19 Varian Omicron

Nhico
Nhico

Kamis, 16 Desember 2021 12:47

ilustrasi Varian Omicorn
ilustrasi Varian Omicorn

Pedoman Rakyat, Jakarta – Varian baru Covid-19 Omicorn terdeteksi untuk yang pertama kali masuk Indonesia pada Rabu (15/12/2021).

Hal tersebut diumumkan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikan.

Menurut Budi, pasien pertama itu berada di Wisma Atlet Jakarta.

“Saya ingin menginformasikan perkembangan terbaru. Kemenkes tadi malam mendeteksi pasien inisial N terkonfirm Omicron pada 15 Desember 2021. Data-data sudah kami konfirmasi, dan ini sudah data sequencing omicron,” kata Budi kepada wartawan, Kamis (16/12).

Budi membeberkan N adalah pembersih di Wisma Atlet, Jakarta. Pada 8 Desember 2021, sample rutin diambil di wisma atlet kemudian dikirimkan ke Kemenkes untuk Whole Genome Sequences (WGS).

“Kami terima 10 Desember dan kami lihat ada 3 pekerja pembersih di Wisma atlet positif PCR, tapi positif Omicron 1 orang,” tegas Budi.

“Jadi ada 3 pekerja pembersih di Wisma Atlet, positif PCR, dikrim ke Balitbangkes untuk WGS dan tanggal 11 Desember, hasilnya 1 dari 3 positif omicron, yang duanya tidak,” tambahnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah28 April 2025 23:39
Bupati Irwan Hamid Terima Silaturhami Wabup Kutai Timur, Bahas Kerjasama Antar Daerah
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bupati Pinrang H.A. Irwan Hamid, S.Sos berkesempatan menerima langsung kunjungan silaturrahmi Wakil Bupati Kutai T...
Daerah28 April 2025 23:04
Terima Pengurus Abpednas Barru, Andi Ina Sebut BPD Sebagai Mitra Startegis Pemerintah
Pedomanrakyat.com, Barru – Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si., menerima kunjungan silaturahmi Pengurus DPC Asosiasi Badan Permusya...
Daerah28 April 2025 22:39
Bupati Soppeng Ikuti RDP Bersama Komisi II DPR, Mendagri dan Gubernur Se-Indonesia
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, mengikuti Rapat Kerja dengan Menteri Dalam Negeri RI dan Rapat Dengar Pendap...
Politik28 April 2025 22:15
KPU RI Apresiasi Sinegritas Forkopimda Sulsel di Pilgub 2024: InsyaAllah Jadi Amal Kebaikan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan, melaksankan rapat Koordinasi Evaluasi Tahapan Pemilihan Gubernur dan...