Waspada Peredaran Uang Palsu, Bank Sulselbar Siapkan Langkah Preventif Tingkatkan Kewaspadaan

Nhico
Nhico

Senin, 23 Desember 2024 19:00

Waspada Peredaran Uang Palsu, Bank Sulselbar Siapkan Langkah Preventif Tingkatkan Kewaspadaan

Pedomanrakyat.com, Makassar – Fenomena peredaran uang palsu kini tengah marak. Sehingga sejumlah pihak tentu perlunya untuk mengantisipasi peredaran uang palsu yang kian meresahkan akhir-akhir ini.

Maraknya peredaran uang palsu membuat masyarakat was-was apakah uang yang mereka terima asli atau tidak.

Oleh karena itu, Bank Sulselbar melakukan sosialisasi, edukasi serta himbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap peredaran uang palsu.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary Bank Sulselbar, Hartani Djurnie, menegaskan pentingnya bagi nasabah untuk memahami ciri-ciri khas uang asli.

“Masyarakat dapat dengan mudah memverifikasi keaslian uang rupiah melalui metode 3D, yakni dilihat, diraba, dan diterawang,” bebernya.

“Jika menemukan uang yang mencurigakan, kami mengimbau agar segera dilaporkan kepada pihak berwenang atau Bank Indonesia, ” sambungnya.

Sebagai langkah preventif, Bank Sulselbar telah menerapkan berbagai strategi untuk mencegah peredaran uang palsu.

Menurut Hartani,pengawasan terhadap seluruh transaksi tunai, baik setoran maupun penarikan, termasuk pengisian uang di mesin ATM dilakukan secara ketat. Setiap transaksi wajib melalui proses verifikasi yang cermat.

“Apabila dalam transaksi ada indikasi uang palsu, Bank Sulselbar akan segera melaporkan temuan tersebut kepada Bank Indonesia, beserta bukti fisik uang yang dimaksud. Selanjutnya, kami akan mengikuti prosedur yang ditetapkan oleh Bank Indonesia,” jelas Hartani.

Keterampilan dalam mengenali uang palsu juga terus diasah pada seluruh pegawai Bank Sulselbar, khususnya yang bertugas di bagian teller dan operasional.

Melalui pelatihan rutin, mereka dilatih untuk mendeteksi ciri-ciri uang palsu, seperti ketidaksesuaian nomor seri, tepi yang tidak rata, atau kualitas cetakan yang buruk.

Selain itu, Bank Sulselbar juga mendorong nasabah untuk beralih ke transaksi elektronik, seperti transfer atau penggunaan QRIS.

“Langkah ini diharapkan dapat meminimalisir risiko peredaran uang palsu,” tandasnya.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah16 Januari 2025 08:08
Bupati Pangkep Yusran Kunker ke Markas KOOPSUD, Bahas Transportasi Udara
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau (MYL) didampingi sejumlah kepala OPD kunjungan kerja (kunker) ke Markas KOO...
Metro16 Januari 2025 08:05
Menteri Kebudayaan Fadli Zon Apresiasi Danny Pomanto Hidupkan Kapal Pinisi di Pantai Losari, Perkenalkan Warisan Budaya Dunia
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menjamu Menteri Kebudayaan RI Fadli Zon dalam kunjungan kerjanya di Kota Ma...
Nasional16 Januari 2025 07:56
Muhammadiyah Setuju Sekolah Diliburkan saat Ramadhan: Fokus Didik Akhlak dan Karakter Anak
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir setuju dengan wacana libur sekolah saat Ramadhan 1446 Hij...
Daerah16 Januari 2025 07:30
Bupati Maros Chaidir Syam Kenang Pertemuan Terakhir dengan Nurhasan: Beliau Minta Saya Jalankan Amanah dengan Baik
Pedomanrakyat.com, Maros — Kabar duka datang dari Kabupaten Maros. Nurhasan, yang akrab dikenal sebagai Kak Cacang, seorang politikus senior Partai ...