Anak Ridwan Kamil Hilang di Sungai Aare Swiss, Interpol Terbitkan Yellow Notice Pencarian Eril

Nhico
Nhico

Kamis, 02 Juni 2022 15:45

Eril anak Ridwan Kamil yang hilang di sungai Aare Swiss.(F-INT)
Eril anak Ridwan Kamil yang hilang di sungai Aare Swiss.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Interpol atau Organisasi Polisi Kriminalitas Internasional telah menerbitkan yellow notice atau peringatan kuning dalam upaya pencarian Emmeril Kahn Mumtadz (Eril), putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, di Sungai Aare, Swiss.

“Betul, Interpol sudah merilis yellow notice Eril,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo kepada wartawan di Jakarta, Kamis (2/6/2022).

Dengan penerbitan yellow notice tersebut, katanya, seluruh negara yang menjadi anggota Interpol telah menerima informasi kehilangan Eril.

“Dari Interpol pusat (Lyon, Prancis) yang ditujukan kepada seluruh anggota Interpol dunia,” katanya.

Menurut Dedi, langkah penerbitan yellow notice yang diajukan oleh pihaknya ini merupakan langkah pro-aktif dari Polri untuk ikut membantu pencarian putra Ridwal Kamil.

“Polri berkerja sama dengan Interpol, kepolisian Swiss dan KBRI setempat terus memantau secara aktif perkembangan di lapangan,” ucap Dedi.

Putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau biasa dipanggil Eril hilang terseret arus Sungai Aare di Bern, Swiss, pada 26 Mei 2022.

 Komentar

Berita Terbaru
Metro22 Desember 2024 17:44
Politik Kemanusiaan, Legislator NasDem Mahmud Beri Bantuan Korban Banjir Kodam 3 Katimbang Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Anggota DPRD Sulawesi Selatan dari Fraksi NasDem, Doktor Mahmud, memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir...
Daerah22 Desember 2024 17:20
Pj Gubernur dan Bupati Pantau Kondisi Banjir Pangkep
Pedomanrakyat.com, PANGKEP- Pj Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, bersama bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL) meninjau langsung kond...
Daerah21 Desember 2024 17:53
Syaharuddin Alrif Kunjungi BPJS Kesehatan Bahas Program Kesehatan Gratis untuk Masyarakat Sidrap
Pedomanrakyat. com, Makassar – Bupati Sidrap terpilih, Syaharuddin Alrif, melakukan kunjungan ke kantor BPJS Kesehatan RI pada Kamis (20/12/2024...
Edukasi21 Desember 2024 16:38
Sekolah Islam Athirah Gelar AHCA, Beri Penghargaan ke Guru dan Karyawan Terbaik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekolah Islam Athirah kembali memberikan penghargaan kepada guru dan karyawan berprestasi. Penghargaan itu diumumk...