Bebas, Angelina Sondakh Tak Boleh Ke Luar Negeri – Luar Kota

Nhico
Nhico

Jumat, 04 Maret 2022 14:52

Angelina Sondakh.(F-INT)
Angelina Sondakh.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Angelina Sondakh mendatangi kantor Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Jagakarsa, Jakarta Selatan, untuk lapor diri pertama kalinya saat menjalani cuti menjelang bebas.

Angelina Sondakh dijadwalkan melakukan lapor diri lagi pada 18 Maret secara virtual.

“Dari kartu bimbingan penyuluhan sampai nanti Ibu hadir lagi pada 18 Maret dalam virtual,” ujar Khairudin, anggota tim kuasa hukum Angelina Sondakh, di kantor Bapas Jaksel, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Jumat (4/3/2022).

Mekanisme lapor diri kini dapat dilaksanakan secara virtual di masa pandemi COVID-19 maupun secara tatap muka. Kini Angelina Sondakh tengah menjalani masa cuti menjelang bebas (CMB).

Dia belum sepenuhnya bebas murni karena akan menjalani CMB selama tiga bulan ke depan terhitung sejak 3 Maret hingga 1 Juni 2022.

Meskipun telah bebas dari penjara, seluruh aktivitas Angelina Sondakh masih dalam pengawasan dan bimbingan Balai Pemasyarakatan Kelas I (Bapas) Jakarta Selatan. Dalam masa CMB, Angelina Sondakh tidak diperkenankan bepergian ke luar negeri maupun ke luar kota.

Angelina Sondakh diwajibkan lapor diri dua minggu sekali ke Bapas Jaksel dan tidak diperkenankan ke luar kota ataupun ke luar negeri tanpa izin. Selama dalam pengawasan Bapas Jaksel, kami juga akan terus bekerja sama dengan pihak keluarga Angelina Sondakh sebagai penjamin maupun berkolaborasi dengan stakeholder lainnya agar proses integrasi ini berjalan lancar,” ujar Kepala Bapas Jaksel Ricky Dwi Biantoro.

 Komentar

Berita Terbaru
Berita21 September 2024 00:29
Bongkar Kasus Narkoba di Barru, 4 Polisi Terima Penghargaan di HUT Bhayangkara ke-78
Pedomanrakyat.com, Barru – Security Kantor KPU Kabupaten Barru, Muliadi terima penghargaan pada momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangk...
Politik20 September 2024 22:28
Malam-malam, Rezki Lutfi Blusukan-Sapa Pelaku UMKM di Kawasan Kuliner Pasar Cidu Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wisata Street Food atau dikenal wisata kuliner Pasar Cidu di Jalan Tinumbu, Kecamatan Ujung Tanah mendadak riuh ke...
Politik20 September 2024 19:53
Hari Kedua Sespim Perubahan di Malino, Cak Imin Harap Integritas dan Mentalitas Harus Baik
Pedomanrakyat.com, Gowa – Hari kedua Sekolah Pemimpin Perubahan (Sespim) Zona VII Sulawesi dan Papua di Malino dihadiri Ketua Umum DPP PKB Muhai...
Ekonomi20 September 2024 19:48
Kalla Aspal Raih Best Agent Terminal Asphalt dari Pertamina Patra Niaga
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kalla Aspal kembali mencatatkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Best Agent Terminal Asphalt dari Pertam...