Pedoman Rakyat, Pangkep- Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL) hadiri pelantikan Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia(IPSI) kabupaten Pangkep, masa bakti 2020-2024, di Aula Rumah Jabatany Bupati, Sabtu(1/5/21).
Pengurus IPSI Pangkep masa bakti 2020 – 2024 dinahkodai Muslimin Yusuf.
Pasca dilantik, Sekretaris dinas pendidikan Pangkep itu mengatakan, ia dan jajaran pengurus akan terus berupaya meningkatkan prestasi IPSI Pangkep.
Baca Juga :
Olehnya itu, sejumlah program pun telah direncanakan. Diantaranya, akan dilaksanakan Trainin of Trainer(ToT).
“Rencana kita, akan mengadakan ToT dan pelatih. Sehingga, kita menghasilkan pelatih yang berkualitas, lotalitas dan berintegritas. Tentu juga meningkatkan kompetensi atlet kita”ujarnya.
Menatap Praporda dan Porda, IPSI Pangkep targetkan emas.
Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalagau, optimis IPSI Pangkep dapat meraih prestasi tinggi. Olehnya itu, ia berharap IPSI terus berbenah, meningkatkan kualitas.
“Saya juga berpesan, jangan ada atlet titipan. Pakai atlet yang memang memiliki kemampuan,”katanya.
Komentar