Pedomanrakyat.com, Makassar – Camat Biringkanaya, Benyamin B. Turupadang, S.STP.,M.Si. melakukan Pemantauan langsung di Loket Pelayanan, Rabu (21/6/2023).
Hal tersebut dilakukan Benyamin dalam rangka untuk memastikan pelayanan administrasi terpadu berjalan dengan baik.
Pemantauan dilakukan dengan mengecek kesiapan perangkat, penataan ruangan, serta penerapan pelayanan.
Baca Juga :
Dalam kesempatannya Camat Benyamin berharap Para Petugas dapat mengoptimalkan segala perangkat, properti, serta segala perlengkapan fasilitas yang telah disiapkan.
“Saya juga berharap Para Petugas senantiasa proaktif dalam menyapa warga yang datang berkunjung dengan menyajikan sikap ramah, sipakalebbi, sipakatau, humanis serta memberi informasi yang lengkap dan solutif sehingga warga yang berkunjung merasa nyaman dan terlayani dengan baik,” ujar Benyamin.
Komentar