Detik-detik Anak Buah Gubernur Nurdin Abdullah Dilempar Batu saat Ingin Penertiban Stadion Mattoanging

Editor
Editor

Rabu, 15 Januari 2020 08:06

Detik-detik Anak Buah Gubernur Nurdin Abdullah Dilempar Batu saat Ingin Penertiban Stadion Mattoanging

Pedoman Rakyat, Makassar – Penertiban Stadion Andi Mattalatta, Mattoanging, Makassar ricuh. Massa yang berjaga dari kawasan Mattoanging menyerang Satpol PP dengan lemparan batu hingga tembakan busur.

Satpol PP mulai melakukan penertiban sekitar pukul 09.20 Wita. Satpol PP sebelumnya melakukan apel siaga di Kantor TVRI, tepatnya di sebelah Stadion Mattoanging.

Dari bahan keterangan yang diperoleh, sekitar pukul 09.31 Wita, massa mulai melakukan peremparan batu oleh aparat Satpol PP yang akan masuk ke area stadion melalui pintu gerbang selatan. 

Meski begitu, pihak Satpol PP dari Pemprov Sulsel tetap berhasil membuka pagar pintu dari gerbang utama selatan dengan menggunakan Gurindra.

Dari kejadian tersebut, satu orang massa atas nama Ippank berhasil diamankan. Ia membawa 2 buah Bom Molotov.

Setelah kejadian tersebut, tepatnya sekitar pukul 10.25 wita, kuasa hukum dari Yoss Eko Nico, SH didampingi oleh Andi Ilham Mattalata menemui satpol PP di pintu stadion kakatua dengan penyampaian bahwa kasus ini sedang bergulir di PT. TUN jadi tidak ada alasan Pemprov Sulsel untuk mengambil tindakan tanpa ada hasil keputusan dari pengadilan.

“Dan apabila sudah ada keputusan Pengadilan dan Pemprov Sulsel maka kami siap menyerahkan aset kepada Pemprov,” katanya.  (zul)

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi15 Februari 2025 18:42
Resmi Diteken Prabowo, Korban PHK Kini Dapat 60 Persen Gaji Selama 6 Bulan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto menerbitkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 6 Tahun 2025 yang mengubah aturan terkait J...
International15 Februari 2025 18:31
Siap-siap, Ribuan WNI di AS Terancam Dideportasi, Imbas Aturan Baru Trump
Pedomanrakyat.com, AS – Ribuan warga negara Indonesia (WNI) di Amerika Serikat terancam dideportasi, imbas kebijakan baru Presiden Donald Trump....
Ekonomi15 Februari 2025 18:12
PD Parkir Makassar Perkuat Sistem Penyetoran dan Laporan Keuangan, Undang Kolektor Tepi Jalan Umum
Pedomanrakyat.com, Makassar- Perumda Parkir Makassar Raya menggelar rapat koordinasi guna memperkuat sistem penyetoran dan laporan keuangan. Rapat yan...
Metro15 Februari 2025 17:54
PDAM Makassar Lakukan Pengerukan Lumpur yang Masuk ke Saluran Air Baku Akibat Banjir
Pedomanrakyat.com, Makassar – Banjir yang terjadi beberapa hari lalu juga mengganggu suplai air bersih ke pelanggan Perumda Air Minum Kota Makas...