Dewas Temukan Praktik Pungli di Rutan KPK, Jumlahnya Rp 4 Miliar!

Nhico
Nhico

Senin, 19 Juni 2023 17:36

Dewas Temukan Praktik Pungli di Rutan KPK, Jumlahnya Rp 4 Miliar!

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Dewan Pengawas (Dewas) KPK menemukan dugaan pungutan liar (pungli) terhadap tahanan di rutan KPK.

Jumlahnya mencapai Rp 4 miliar.

Hal itu disampaikan Anggota Dewas KPK Albertina Ho dalam konferensi pers di gedung ACLC KPK, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (19/6/2023). Dia mengatakan temuan ini merupakan hasil pengutusan Dewas, bukan laporan pihak lain.

“Tanpa pengaduan, jadi kami di sini ingin menyampaikan Dewan Pengawas sungguh-sungguh mau menertibkan KPK ini dan tidak, siapa saja, kami tidak pandang,” ucapnya.

Dia mengatakan jumlah pungli itu termasuk fantastis, yakni Rp 4 miliar. Jumlah itu merupakan temuan sementara dari Desember 2021 sampai Maret 2022.

“Desember 2021 sampai dengan bulan Maret 2022 itu sejumlah Rp 4 miliar, jumlah sementara,” ucapnya.

Dia tak menutup kemungkinan jumlah itu bertambah. Albertina mengatakan Dewas KPK akan mengusut dari sisi etik. Dia menyerahkan tindak pidana pungli di rutan KPK kepada aparat penegak hukum.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah20 April 2025 21:57
Bupati Sidrap Tunjukkan Komitmen, Sirkuit Puncak Mario Siap Tembus Level Nasional
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Sirkuit Puncak Mario, Kabupaten Sidenreng Rappang, Provinsi Sulawesi Selatan, kembali menjadi pusat perhatian para p...
Metro20 April 2025 20:26
Wali Kota Makassar Munafri Ajak Warga Manggala Kawal Pembangunan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin mengajak seluruh elemen masyarakat di Kecamatan Manggala untuk bersinergi men...
Daerah20 April 2025 20:01
Wali Kota Parepare Tasming Hamid Hadiri HUT ke-65 Barru, Dorong Penguatan Kerja Sama Antar wilayah
Pedomanrakyat.com, Barru –Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, menghadiri puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-65 Kabupaten Barru yang dige...
Daerah20 April 2025 19:56
Parepare Sambut Kapal Pesiar dari Jerman, Tarian Tradisional Meriahkan Penyambutan
Pedomanrakyat.com, Parepare — Kota Parepare kembali menegaskan posisinya sebagai salah satu destinasi wisata unggulan di Sulawesi Selatan. Pada Ming...