Dipicu Gelombang Panas, Balita di Malaysia Tewas Akibat Heatstroke

Nhico
Nhico

Rabu, 03 Mei 2023 19:23

Dipicu Gelombang Panas, Balita di Malaysia Tewas Akibat Heatstroke

Pedomanrakyat.com, Malaysia Dua bocah berusia 19 bulan dan 11 tahun meninggal dunia setelah mengalami heatstroke atau serangan panas akibat cuaca panas.

Dikutip dari Coconuts KL, kedua anak tersebut sempat dilarikan ke rumah sakit setempat sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhirnya di rumah.

Salah satu orang tua korban, Ahmad Faris Fazli Mohd Nasir, orang tua dari bayi berusia 19 bulan itu mengatakan bahwa anaknya sudah menunjukkan gejala selama kurang lebih satu minggu. Anak tersebut mengalami batuk-batuk dan muntah.

Hasil autopsi menunjukkan bahwa penyebab utama kematian anak tersebut adalah heatstroke atau serangan panas. Tubuhnya berada dalam kondisi dehidrasi dengan paru-paru yang sudah menciut.

“Ketika dibawa ke rumah sakit, badannya lemas dan dingin. Tetapi dokter di IGD hanya bisa meresepkan obat dan menyuruh kami membawanya kembali pulang. Awalnya, kami ingin meminta anak kami dirawat inap karena tubuhnya sudah lemas,” jelas Ahmad.

Selain itu, seroang anak laki-laki berusia 11 tahun di Bachok, Kelantan juga dikabarkan meninggal akibat heatstroke. Hal ini diungkap oleh Wanie, sang ibu yang menunjukkan hasil autopsi buah hatinya.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 14:55
Pemkab Sinjai Libatkan Kelompok Masyarakat Bahas RPJP Tahura
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Sinjai, Andi Ariany Djalil, mewakili Sekretaris Daerah...
Metro04 November 2025 14:27
Kapolda Sulsel Tekankan Pelaksanaan Program Arah Kebijakan Presiden
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H., menyampaikan Commander Wish kepada selu...
Ekonomi04 November 2025 14:13
Target PAD Maros Naik Rp38 Miliar, Fokus pada Pajak dan Retribusi
Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Kabupaten Maros menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2026 sebesar Rp380 miliar, naik sekitar Rp38 mi...
Daerah04 November 2025 13:40
Enam Puskesmas Lutim Raih Sejumlah Penghargaan di Jampusnas 2025
Pedomanrakyat.com, Lutim – Enam puskesmas di Luwu Timur kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional pada ajang Jambore Puskesma...