Disergap Tapi Justru Melawan, 3 Spesialis Maling Ditembak Polisi, 2 Tewas di Tempat

Nhico
Nhico

Selasa, 22 Maret 2022 10:40

Maling ditembak polisi.(F-INT)
Maling ditembak polisi.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Musi Rawas- Setelah 32 kali beraksi, tiga spesialis pencurian dengan pemberatan di Musi Rawas, Sumatera Selatan, ditembak polisi.

Dua pelaku di antaranya tewas oleh peluru petugas karena melakukan perlawanan.

Dua pelaku tewas adalah NV (43) warga Musi Rawas dan MR (43) warga Sarolangun, Jambi. Sementara pelaku yang terkena tembakan di kaki adalah AS (34), warga Empat Lawang. Satu pelaku lain, FR, dinyatakan buronan.

Kasatreskrim Polres Musi Rawas AKP Dedi Rahmat Hidayat mengatakan, para pelaku sudah beraksi sebanyak 32 kali di Musi Rawas dan Musi Banyuasin dalam kurun waktu 2020 hingga 2022.

Mereka merupakan spesialis maling yang beranggotakan empat orang.

“Kami lakukan penyergapan tetapi justru ditembaki. Akhirnya kami berikan tindakan tegas, satu pelaku terkena tembakan di kaki lalu menyerah dan dua lainnya tewas di tempat,” ungkap Dedi, Senin (21/3).

 

 Komentar

Berita Terbaru
Ekonomi19 Oktober 2024 09:07
Meriahkan HUT ke 72, KALLA Gelar Olimpiade Kalla hingga Kalla Got Talent
Pedomanrakyat.com, Makassar – Semarak Olimpiade Kalla nampak begitu jelas terlihat dari semangat para Insan Kalla atau karyawan/i KALLA dalam me...
Politik19 Oktober 2024 08:13
Temu Akbar 222 Kelompok Relawan, Seto-Rezki: Semangat Mereka Energi Bagi Kami
Pedomanrakyat.com, Makassar – Temu akbar dan deklarasi 222 kelompok relawan yang tergabung dalam barisan pemenangan Seto-Rezki berlangsung meria...
Metro18 Oktober 2024 23:01
Pemprov Sudah Tuntas Laksanakan Rekomendasi BKN, Soal Mutasi Pejabat
Pedomanrakyat.com, Makassar — Pemerintah Provinsi Sulsel dalam hal ini Badan Kepegawaian Daerah (BKD) telah melaksanakan sepenuhnya rekomendasi Bada...
Politik18 Oktober 2024 21:01
Dukung Seto-Rezki, Warga Kecamatan Makassar Kompak Suarakan Perubahan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Suasana penuh antusiasme terlihat di Kecamatan Makassar ketika ratusan warga menghadiri kampanye dialogis calon Wa...