Dua Tahun Jokowi-Maruf Amin, Mahasiswa Blokir Jalan Batas Kota Makassar-Gowa

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Rabu, 20 Oktober 2021 20:21

Dua Tahun Jokowi-Maruf Amin, Mahasiswa Blokir Jalan Batas Kota Makassar-Gowa

Pedoman Rakyat, Makassar- Puluhan mahasiswa dari Aliansi Gerak Misi melakukan aksi unjuk rasa di perbatasan Gowa Makassar, Rabu (20/10/2021).

Hal tersebut dilakukan dalam rangka memperingati dua tahun kepemimpinan Jokowi Ma’ruf, sebagai presiden dan wakil presiden Indonesia.

Aliansi mahasiswa ini meminta presiden Jokowi mundur dari jabatanya sebagai presiden R, karena dianggap tidak mampu mengendalikan COVID-19 di Indonesia yang tak kunjung hilang.

Tidak hanya itu, massa aksi juga membentangkan spanduk menolak kedatangan Jokowi di Sulsel.

Dalam tuntutannya, mahasiswa menuntut agar segera cabut UU Omnibus Law, tolak penghapusan BBM jenis premium, tolak RUU HPP, tolak kedatangan Presiden RI, dan evaluasi 2 tahun Kinerja Jokowi – Ma’ruf dan deklarasikan Indonesia bebas COVID-19.

Aksi unjuk rasa aliansi mahasiswa dari Gerak misi yang memblokir jalan sempat bersitegang dengan pihak Kepolisan karena memacetkan jalan poros kabupaten Gowa Makassar.

Ruas jalan poros Gowa Makassar masih mengalami kemacetan panjang hingga 1 Km, pihak kepolisian dari Polres Gowa meminta para pengendara bermotor untuk berputar arah demi menghidari kemacetan.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah17 Maret 2025 22:32
Tinjau Progres Pembangunan RS Atue, Bupati Lutim Ibas Minta Kontraktor Segera Bersihkan dan Rapikan
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, melakukan peninjauan langsung terhadap progres pembangunan rumah sakit di De...
Daerah17 Maret 2025 22:06
Firdaus Daeng Manye Pantau Kesiapsiagaan Satpol PP, Damkar dan Penyelamatan Takalar
Pedomanrakyat.com, Takalar – Satpol PP merupakan bagian terdepan dalam penegakan ketertiban dan melindungi masyarakat Takalar, olehnya itu untuk...
Ekonomi17 Maret 2025 21:40
Tekan Emisi Karbon, KALLA-Suryanesia Resmikan PLTS di NIPAH Park dan Kalla Toyota Gowa
Pedomanrakyat.com, Makassar – KALLA bersama Suryanesia meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) lingkup unit bisnis KALLA di NIPAH Park...
Daerah17 Maret 2025 21:05
Dorong Percepatan Akses Keuangan, Wabup Sidrap Ikuti Rapat TPAKD Sulsel 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar – Percepatan akses keuangan menjadi perhatian utama dalam pembangunan daerah. Sebagai bentuk dukungan terhadap upaya...