Gubernur Sulsel Andalan Dorong Digitalisasi Demi Percepat Akses Keuangan Daerah

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 18 Maret 2025 16:04

Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.
Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, menegaskan pentingnya mempercepat akses keuangan daerah melalui digitalisasi.

Hal tersebut sampaikan setelah menghadiri rapat dengan Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) yang dihadiri oleh para kepala Daerah se-Sulsel, di Kantor Gubernur Sulsel, Senin (17/3/2025).

Andi Sudirman Sulaiman mengungkapkan bahwa, untuk mempercepat akses keuangan daerah, perlu memperkuat digitalisasi, khususnya transaksi non-tunai.

“Dengan digitalisasi, transaksi keuangan bisa sampai ke tingkat desa, memungkinkan masyarakat di pedesaan untuk mengakses layanan keuangan lebih mudah dan cepat,” kata Andalan, akronim nama Andi Sudirman.

Andalan juga menyoroti soal pinjol yang sangat berbahaya dan memilik risiko bagi masyarakat. Selain itu kata dia, Perbankan harus lebih peka dan memiliki peran lebih besar dalam memberikan akses keuangan yang aman.

“Jangan sampai semuanya beralih ke layanan online, sementara layanan offline tetap ada dan kualitas digitalisasi tetap terjaga,” tegasnya.

Andi Sudirman juga meminta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk memperkuat pengawasan terhadap sektor perbankan dan pinjaman online guna melindungi masyarakat dari potensi kerugian.

Olehnya itu, engan langkah-langkah tersebut, Gubernur berharap akses keuangan di Sulsel dapat semakin merata, memperkuat perekonomian daerah, dan mencegah dampak negatif dari pinjaman online yang tidak terkendali.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah18 Maret 2025 23:54
Komitmen Andi Ina, Siap Jalankan Keputusan Pemerintah Pusat Terkait Pengangkatan PPPK dan CPNS di Barru
Pedomanrakyat.com, Makassar – Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari menyatakan kesiapannya untuk menjalankan keputusan pemerintah pusat terkait pe...
Otomotif18 Maret 2025 23:14
IMI Sulsel Gelar Rakerprov 2025, Perkuat Komunitas Otomotif di Daerah dan Beri Penghargaan IMI Award
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ikatan Motor indonesia (IMI) Sulawesi Selatan akan melaksanakan Rapat Kerja Provinsi atau Rakerprov, pada Sabtu 22...
Daerah18 Maret 2025 22:39
Salut! Rujab Bupati Sidrap Jadi Pusat Gema Ramadhan 2025
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Gema Ramadhan 2025 tingkat TK/PAUD, UPT SD/SDIT, dan UPT SMP di Kabupaten Sidrap resmi dibuka Wakil Bupati Sidrap, N...
Daerah18 Maret 2025 22:07
Irwan Hamid Tekankan Kolaborasi-Optimalisasi Penyuluhan untuk Pertanian Berkualitas
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos., menegaskan bahwa kerja keras harus diiringi dengan kolaborasi yang solid unt...