Guru Honorer di Bone yang Dipecat Karena Posting Gaji Rp 700.000 Kembali Mengajar

ITA
ITA

Selasa, 16 Februari 2021 20:31

Guru Honorer di Bone yang awalnya diberhentikan kembali mengajar (foto:int)
Guru Honorer di Bone yang awalnya diberhentikan kembali mengajar (foto:int)

Pedoman Rakyat, Bone – Hervina (34) guru honorer yang sebelumnya dipecat dari Sekolah Dasar Negeri (SDN) 169 Sadar, kini sudah kembali mengajar.

Kepastian Hervina kembali mengajar diungkapkan Wakil Ketua Komisi IV DPRD Bone dari Fraksi NasDem, Andi Muh Salam.

Ia mengatakan, permasalahan pemecatan guru honorer belasan tahun itu, kini sudah selesai.

“Sudah selesai, kembali mengajar, iya di sekolah yang sama,” kata Ketua Fraksi Nasdem DPRD Bone ini saat di konfirmasi Pedomanrakyat.com, Selasa (16/2/2021).

Lilo AK sapaan karib Andi Muhammad Salam menjelaskan, pihak Inspektorat akan memberikan sanksi terhadap pihak sekolah.

“Terkait teknis nanti tentunya inspektorat akan tindak lanjuti,” ucapnya.

Sebelumnya, hanya unggah postingan jumlah gaji sebanyak Rp 700.000 di Sosial Media (Sosmed) Facebook, seorang guru honorer di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) diberhentikan.

Guru honorer bernama Hervina ini dikabarkan dipecat dari tempatnya mengabdikan diri di SD 169 Desa Sadar, Kecamatan Tellu Limpoe, Bone. Hervina juga diketahui telah mengajar selama 15 tahun di sekolah itu.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel22 November 2024 15:04
Jelang Pencoblosan, Jubir SAR Kanaah Kembali Ajak Masyarakat Sidrap Berpilkada Damai Tanpa Berita Hoax
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 yang tersisi 5 hari lagi, masyarakat Kabupaten Sidrap ...
Metro22 November 2024 14:41
Momentum Perpisahan Bersama Pemkot Makassar, Andi Arwin Azis Beri Pesan Kebersamaan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan me...
Metro22 November 2024 14:09
Semangat Ribuan Warga Bulukumba Hadiri Kampanye Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman melanjutkan kunjungan kampanyenya di Kabupat...
Artikel22 November 2024 14:03
50 Ribu Simpatisan dan Relawan Diprediksi Hadiri Kampanye Andalan Hati di GOR Sudiang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) nomor urut 2, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawat...