HUT ke-61 Bulukumba Momentum Perpisahan Sukri-Tomy, Banyak Legacy Diwariskan

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Kamis, 04 Februari 2021 19:46

HUT ke-61 Bulukumba Momentum Perpisahan Sukri-Tomy, Banyak Legacy Diwariskan

Pedoman Rakyat, Makassar – Hari Jadi Kabupaten Bulukumba ke-61, tepatnya Kamis (4/2/2021) diperingati secara sederhana melalui Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Bulukumba, di Gedung DPRD Bulukumba.

Momentum ini adalah peringatan Hari Jadi Bulukumba yang terakhir bagi pasangan Bupati dan Wakil Bupati AM Sukri Sappewali dan Tomy Satria Yulianto.

Di awal sambutannya, Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah memuji Bupati Bulukumba. Tidak banyak pergantian rezim, kata Nurdin yang bupatinya meminta untuk mendukung kepala daerah yang baru. “Ini luar biasa” kata Nurdin disambut aplaus hadirin.

“Lima tahun Andi Sukri dan Pak Tomy memimpin Bulukumba saya kira banyak, saya kira banyak legacy yang diberikan dan wariskan. Tentun atas nama pemerintah dan masyarakat mengucapkan terima kasih atas pengabdian yang ada,” imbuhnya.

Hal yang dipuji lainnya adalah, kesetiaan dan keharmonisan yang ditunjukkan pasangan Bupati dan Wakil Bupati AM Sukri Sappewali –Tomy Satria Yulianto. Meski selesai menjabat, Nurdin masih justru menilai belum selesai oleh karena masih ada medan pengabdian lainnya yang bisa dicapai. “Karena beliau masih enerjik,” tambahnya.

Selanjutnya, Nurdin mengharapakan, agar dapat menyambut pemimpin yang baru. Karena tugas yang akan mereka hadapi tidak mudah. Pemerintah masih menghadapi Covid-19 yang diketahu kapan akan berakhir dan tugas yang paling berat adalah recovery ekonomi.

“Tugas kita adalah menyambut pemimpin baru. Tentu saya belum berhak memberikan ucapan selamat. Karena masih dalam proses sengketa, tapi kita berharap kita semua diberikan kesehatan dan kekuatan,” harapnya.

Progres Kawasan Bira

Sebelum menghadiri peringatan Hari Jadi Bulukumba, mantan Bupati Bantaeng ini, sudah berada di Bulukumba dua hari sebelumnya untuk meninjau progres pembangunan kawasan Wisata Bira, seperti pembangunan pedestrian titik nol dan pembangunan terminal parkir kawasan wisata Tanjung Bira.

Diketahui dua tahun terakhir ini sejak dirinya menjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah menggelontorkan puluhan milyar untuk membantu pembangunan dan pengembangan kawasan Tanjung Bira.

“Kita sudah bisa lihat Tanjung Bira semakin tertata. Di sebelah timur Tanjung Bira atau jalur Titik Nol telah menawarkan view pemandangan yang cantik, dimana sebelumnya kawasan ini tidak bisa diakses,” ungkapnya.

Perpisahan Spesial

Bupati Bulukumba, Sukri Sappewali mengatakan hari jadi ini menjadi spesial sekaligus sebagai perpisahan baginya.

“Terasa istimewa karena, Hari Jadi Kabupaten Bulukumba ke 61 ini menjadi Hari Jadi yang terakhir di masa pemerintahan kami atau dapat dikatakan sebagai momentum pra perpisahan bagi Bupati dan Wakil Bupati yang masa jabatan berakhir pada 17 Februari mendatang,” beber AM Sukri Sappewali dalam sambutannya.

Pada kesempatan tersebut, Bupati dua periode ini menyampaikan, lima tahun terakhir Pemerintah Daerah meraih 65 penghargaan, baik skala nasional maupun tingkat provinsi Sulawesi Selatan. Atas dukungan Pemerintah Pusat dan Provinsi, tambahnya sektor Pariwisata Kabupaten Bulukumba lima tahun terakhir ini juga sangat menonjol.

Di samping pembangunan infrastruktur pariwisata yang semakin baik dan tertata yang memanjakan pengunjung, berbagai event pariwisata juga telah berhasil digelar untuk menggaet para pengunjung. “Buktinya, agenda tahunan Festival Pinisi telah menjadi 100 Wonderful Event Kementerian Pariwisata,” tambahnya.

Dikatakannya, warga Sulawesi Selatan juga akhirnya mengenal Kahayya sebagai destinasi baru untuk mereka yang senang dengan pegunungan. Kini akses listrik dan jalan semakin baik menuju daerah wisata Desa Kahayya. “Kita berharap Desa Wisata Kahayya ini akan semakin dikembangkan oleh pemerintahan selanjutnya,” pintanya.

 Komentar

Berita Terbaru
International03 April 2025 17:42
Perang Dagang Diumumkan Donald Trump, Terapkan Tarif Baru Terhadap Sejumlah Negara-Indonesia Kena 32%
Pedomanrakyat.com, AS – Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, mengumumkan tarif baru sebesar 10% pada hampir semua barang impor yang masuk ke ...
Ekonomi03 April 2025 17:20
Harga Emas Antam Hari Ini Rekor Lagi, Nyaris Rp 1,84 Juta
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang Tbk pada Kamis (3/4/2025) di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung...
Daerah03 April 2025 17:04
Bupati Syaharuddin Alrif Nikmati Suasana Hari Libur di Wisata Alami Sidrap Timur
Pedomanrakyat.com, Sidrap – H-2 Usai hari Raya idul Fitri 1446 Hijjriah Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif bersama Rombongan menikmati suasana h...
Metro03 April 2025 16:57
Idrus Marham: KKSS Butuh Amran Sulaiman Sebagai Nakhoda, Bisa Memberikan Sinar dan Kemanfaatan
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Tokoh Sulawesi Selatan, Idrus Marham memberikan pandangannya terkait calon ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selata...