Istri Nurdin Abdullah Diperiksa KPK

Jennaroka
Jennaroka

Senin, 24 Mei 2021 19:12

Liestiaty Fachruddin, istri Gubernur Sulsel nonaktif Nurdin Abdullah.
Liestiaty Fachruddin, istri Gubernur Sulsel nonaktif Nurdin Abdullah.

Pedoman Rakyat, Makassar – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa Liestiaty Fachruddin istri Gubernur Sulsel nonaktif, Nurdin Abdullah. Pemeriksaan dilakukan di Kantor Polda Sulsel, Jalan Perintis Kemerdekaan, Makassar, Senin (23/5/2021).

Liestiaty Fachruddin diperiksa sebagai saksi dalam kasus dugaan suap proyek infrastrutur yang menjerat Nurdin Abdullah. Juru Bicara KPK, Ali Fikri membenarkan pemeriksaan istri Nurdin Abdullah tersebut.

“Hari ini, Liestiaty Fachruddin pemeriksaan dilakukan di Polda Sulsel,” kata Ali Fikri saat dihubungi melalui pesan WhatsApp, Senin (24/5/2021).

Selain istri Nurdin Abdullah, penyidik KPK juga memeriksa tiga saksi lainnya. “Idawati (Swasta), H Haeruddin, SE (Wiraswasta) dan A. Makkasau Karyawan swasta,” demikian Ali.

Terpisah, Kabid Humas Polda Sulsel Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan membenarkan pemeriksaan tersebut. Zulpan mengatakan para saksi itu di periksa di Ruang Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sulsel.

“Saya hanya bisa membenarkan bahwa ada pemeriksaan tersebut. Namun nama-namanya saya tidak bisa sampaikan,” singkat Zulpan.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Metro18 Maret 2025 21:39
Jufri Rahman Puji Peran BI dalam Pencapaian Pengendalian Inflasi Terbaik Sulsel
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menghadiri Buka Puasa Bank Indonesia (BI) Bersama...
Daerah18 Maret 2025 21:08
Bupati Irwan Inspeksi Pasar Tradisional Malili, Soroti Drainase dan Pipa PDAM
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, melakukan inspeksi di Pasar Tradisional Malili, Desa Baruga, Kecamatan Malil...
Daerah18 Maret 2025 20:08
Pemkab Gelar Rakor Jelang Idul Fitri, Bupati Bone Minta Tiga Pilar Garda Jadi Terdepan Jaga Kantibmas
Pedomanrakyat.com, Bone – Pemerintah Kabupaten Bone melaksanakan Rapat Koordinasi(Rakor) Forkopimda Bersama Forkopimcam Kabupaten Bone jelang Idul F...
Daerah18 Maret 2025 19:33
Sinergi Lintas Sektoral Siap Amankan Idul Fitri 1446 H
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Seluruh elemen, mulai dari Pemerintah Kabupaten Sidrap, Polri, TNI, hingga lembaga pelayanan publik, duduk bersama d...