Miris!! Ayah Cabuli Anak Kandung yang Masih Berusia 14 Tahun

Nhico
Nhico

Kamis, 21 Oktober 2021 15:07

Miris!! Ayah Cabuli Anak Kandung yang Masih Berusia 14 Tahun

Pedoman Rakyat, Manado – Seorang ayah berinisial AM alias Anis (48) tega mencabuli anak kandungnya sendiri yang masih berusia 14 tahun saat istrinya sedang pergi ke pasar.

Peristiwa tersebut terjadi di Kelurahan Malalayang Satu Timur, Kecamatan Malalayang, Kota Manado pada Kamis (23/9/2021).

Kepada ibunya, korban bercerita bahwa pada saat kejadian, ibunya sedang pergi ke pasar untuk membeli perlengkapan rumah tangga. Beberapa saat kemudian ayahnya yang kesehariannya seorang tukang batu itu masuk kedalam kamarnya dalam keadaan mabuk.

“Pelaku membujuk korban untuk melakukan hubungan badan layaknya suami istri,” kata Kasat Reskrim Polresta Manado Kompol Taufiq Arifin, Rabu (20/10/2021).

Korban sempat menolak ajakan tersebut. Namun, pelaku terus membujuk korban hingga akhirnya siswi SMP itu pun pasrah dan menyerahkan keperawanannya direnggut ayah kandungnya sendiri. Usai melampiaskan nafsunya, pelaku kemudian mengancam korban agar tidak memberitahukan kepada Ibunya.

“Diketahui perbuatan tersebut sudah dilakukan sebanyak dua kali. Mendengar cerita dari korban, Ibunya kemudian mendatangi Polresta dan melaporkan peristiwa tersebut,” ujar Kompol Taufiq Arifin.

Menerima laporan tersebut, Tim Paniki Rimbas Tiga Polresta Manado di bawah pimpinan Aiptu Karimudin bersama dengan anggotanya langsung bergerak menuju ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk menjemput pelaku.

Tim Paniki mengamankan pelaku saat sedang bekerja dan langsung memabawa ke Mapolresta Manado untuk diproses sesuai hukum yang berlaku.

“Pelaku tersebut sudah diamankan, dan saat ini sedang dalam proses penyelidikan oleh unit perlindungan perempuan dan anak (PPA),” ujar Kompol Taufiq Arifin.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah06 November 2025 21:26
Bupati Sinjai Lepas Atlet Anggar Jelang Pertandingan PRA-PORPROV
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif menerima kunjungan dari pengurus Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (IKASI) Kabupaten...
Daerah06 November 2025 20:32
Bikin Bangga! Bupati Sidrap Raih Penghargaan Nasional di CNBC Indonesia Awards 2025
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Kabupaten Sidenreng Rappang kembali menorehkan prestasi nasional. Di bawah kepemimpinan Bupati H. Syaharuddin Alrif...
Metro06 November 2025 19:29
Sekda Sulsel Terima STIA LAN Makassar, Bahas Penguatan Kolaborasi Tridarma-SDM Aparatur
Pedomanrakyat.com, Makassar – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menerima kunjungan jajaran Politeknik STIA LAN Makassar...
Daerah06 November 2025 18:27
Bupati Irwan Harap Komisi B DPRD Sulsel Kawal Penanganan Abrasi di Wilayah Pertanian
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Sebagai salah satu mitra strategis Pemerintah dalam pembangunan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sul...