Pedomanrakyat.com, Amerika – Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) menuduh Tiongkok berencana untuk menguasai Bulan.
Seperti dilaporkan RT, Sabtu (2/7/2022), Kepala Agensi NASA, Bill Nelson Astronot menuding Tiongkok sibuk mempelajari cara menghancurkan satelit negara lain,
“Tiongkok mungkin sedang mempertimbangkan pengambilalihan Bulan sebagai bagian dari program luar angkasa militernya,” kata administrator NASA Bill Nelson kepada surat kabar Bild.
Baca Juga :
Dalam satu wawancara yang diterbitkan pada Sabtu (2/7), Nelson mengklaim bahwa Amerika Serikat sekarang terlibat dalam perlombaan baru ke luar angkasa, dengan Tiongkok kali ini.
Nelson menekankan bahwa pada 2035 Beijing mungkin menyelesaikan pembangunan stasiun Bulannya sendiri dan memulai eksperimen setahun kemudian.
Nelson yang berusia 79 tahun mengklaim bahwa kita harus sangat khawatir tentang pendaratan Tiongkok di Bulan dan mengatakan bahwa itu sekarang milik Republik Rakyat dan semua orang harus tetap berada di luar.
Mengklaim bahwa program luar angkasa Tiongkok adalah program luar angkasa “militer”, Nelson menjelaskan bahwa persaingan untuk kutub selatan bulan sangat ketat: potensi deposit air di sana dapat digunakan di masa depan untuk produksi bahan bakar roket.
Komentar