Pemkot Makassar Gandeng Unhas untuk Kaji Pengendalian Banjir

Nhico
Nhico

Jumat, 14 Maret 2025 11:29

Pemkot Makassar Gandeng Unhas untuk Kaji Pengendalian Banjir.
Pemkot Makassar Gandeng Unhas untuk Kaji Pengendalian Banjir.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar menggandeng Universitas Hasanuddin (UNHAS) untuk menangani banjir di Blok 10 Perumnas Antang dan Jalan AP Pettarani.

Rapat koordinasi telah dilakukan oleh pihak Universitas Hasanuddin (Unhas) bersama Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin di Balai Kota Makassar, Kamis (13/3/2025).

Munafri menegaskan bahwa kajian yang dilakukan Unhas harus melibatkan berbagai pihak agar efektif.

“Masalah banjir ini, kita telah melakukan kajian. Kajian Unhas ini tidak boleh berdiri sendiri. Penanganan banjir harus berdiri tiga kerja sama, empat dengan keterlibatan masyarakat, yaitu, pmerintah kota, provinsi dan balai,” ujarnya, Kamis (13/3/2024).

Munafri menyoroti pentingnya mengatur alur air melalui tanggul, memperlebar jalur, dan membangun jembatan guna mencegah luapan air. Kapasitas resapan di Nipa-Nipa dinilai tidak cukup menampung debit air saat hujan deras.

“Resapan yang ada di Nipa-Nipa itu hanya bisa menampung tidak lebih dari 40% debit air. Jika air ini meluap, maka ini yang akan ke mana-mana. Oleh karena itu, harus dibuatkan alur air,” jelasnya.

Munafri juga menyebut perlunya kolam atau waduk retensi serta memperbesar saluran di jembatan Nipah-Nipah. Dia berencana membawa kajian ini ke tingkat provinsi dan balai agar mendapat dukungan.

“Tadi saya sudah melihat, meskipun anggarannya relatif sangat besar, tetapi harus kita mulai. Kalau kita tidak mulai, situasinya akan tetap seperti ini, bahkan bisa lebih parah,” tegasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Olahraga14 Maret 2025 23:37
Erick Thohir: Joey, Dean, dan Emil Siap Berikan yang Terbaik Bagi Indonesia
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan bahwa PSSI telah resmi menerima surat Eligibility to Play for Representati...
Daerah14 Maret 2025 23:13
Bupati Pinrang Ajak Masyarakat Bersatu-Doakan Kelancaran Program Pembangunan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos., bersama masyarakat Karangan Barat, Kelurahan Padaidi, Kecamatan Mattiro Bulu...
Nasional14 Maret 2025 22:34
Legislator NasDem Teguh Iswara Ingatkan Kesiapsiagaan Infrastruktur Hadapi Mudik Lebaran
Pedomanrakyat.com, Bandung – Anggota Komisi V DPR RI Teguh Iswara Suardi menyoroti aspek krusial untuk memastikan kelancaran dan keamanan perjal...
Daerah14 Maret 2025 22:10
Irwan Bachri Syam Soroti Desain Atap Islamic Center Lutim, Instruksikan Perbaikan
Pedomanrakyat.com, Lutim – Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, Jumat (14/03/2025), meninjau langsung perkembangan pembangunan Islamic Cente...