Pengunjung Obyek Wisata Toraja Tembus 26 Ribu Selama Libur Lebaran

Nhico
Nhico

Kamis, 10 April 2025 13:22

Pengunjung Obyek Wisata Toraja Tembus 26 Ribu Selama Libur Lebaran.
Pengunjung Obyek Wisata Toraja Tembus 26 Ribu Selama Libur Lebaran.

Pedomanrakyat.com, Toraja Obyek wisata (Obwis) Burake kurang lebih 3 km dari Kota Makale, selama libur idul fitri 1446 H selama sembila hari (29 Maret-7 April) dikunjungi sebanyak 18.278 orang wisatawan dari total 26.662 orang wisatawan ke Tana Toraja. Disusul Ollon 4.432 orang, agrowisata Pango-Pango 1.243, Buntu Sarira 1.115, wisata Makula 1.115, Lemo.479.

Kadis Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga (Disparpora) Tana Toraja, Adelheid Sosang kepada BKM mengatakan, jumlah kunjungan wisatawan lokal dan mancanegara selama libur lebaran tahun ini cukup meningkat. Obwis Burake pernah sehari dikunjungi wisatawan lima ribu lebih.

”Saya optimis target PAD dari sektor pariwisata tahun 2025 berpeluang over target tanpa merinci berapa besar.

Kunjungan wisatawan ini diharapkan dapat memberi dampak positif bagi perekonomian lokal khususnya para pelaku UMKM, ”ujar Adelheid.

Menurut Adelheid, Tana Toraja salah satu daerah kerap sebagai alternatif tempat berlibur. Pasalnya menawarkan beragam tempat wisata, mulai dari adat budaya, situs bersejarah maupun keindahan alam. Bahkan destinasi wisata Ollon populer diunggulkan memiliki daya tarik dan keindahan tersendiri.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah18 April 2025 13:19
Rakor Dengan Gubernur, Patahudding Paparkan Kondisi Sistem Pengairan Pertanian Luwu
Pedomanrakyat.com, Luwu – Bupati Luwu, H. Patahudding, S.Ag memaparkan kondisi bendung dan saluran irigasi pada rapat koordinasi optimasi sistem...
Ekonomi18 April 2025 12:45
Pemda Lutra Dorong Optimalisasi PAD Lewat Pembentukan Satgas Intensifikasi
Pedomanrakyat.com, Luwu Utara – Pemerintah Daerah Luwu Utara menggelar rapat evaluasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Dana Transfer Tahun 2025...
Daerah18 April 2025 12:19
Tindaklanjuti Arahan Bupati Ibas, Pemkab Lutim Percepat Pengangkatan CPNS dan PPPK
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur memberikan kabar baik bagi para Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerin...
Politik18 April 2025 11:30
Datang sebagai Anak, JK Titip Pesan ke Munafri: Berbuat Baik, Jaga Amanah Warga Makassar!
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin alias Appi menemui Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, H. M. Jusuf Kalla di k...