Pilwalkot Makassar: ‘Appi’ Munafri Arifuddin kembali Kalah di TPS Sendiri

Editor
Editor

Rabu, 09 Desember 2020 17:58

Pilwalkot Makassar: ‘Appi’ Munafri Arifuddin kembali Kalah di TPS Sendiri

Pedoman Rakyat, Makassar – Calon Wali Kota Makassar nomor urut 1 Munafri Arifuddin alias Appi hasil kurang maksimal di tempatnya mencoblos, yakni di TPS 003 Kelurahan Sawerigading Kecamatan Ujung Pandang.

Hasilnya, Appi yang berpasangan dengan Abdul Rahman Bando gagal meraih suara terbanyak di sana.

Berdasarkan hasil rekapitulasi tingkat TPS, Appi-Rahman mengumpulkan 23 suara.

Perolehan suara mereka kalah dari rivalnya Mohammad Ramdhan “Danny” Pomanto-Fatmawati Rusdi, yang memimpin dengan 67 suara. Kemudian, Syamsu Rizal-Fadli Ananda dengan 26 suara. Di TPS itu, pasangan calon nomor urut 4 Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun Armin tidak meraih satu pun suara.

TPS 003 berisi 302 daftar pemilih tetap (DPT). Hingga pemungutan suara ditutup pukul 13.00 Wita, pengguna hak pilih cuma 117 orang. Dari jumlah itu, sebanyak 116 suara dinyatakan sah.

Sekadar diingat, Pilwalkot Makassar 2018, Appi yang mencalonkan diri berpasangan dengan Andi Rachmatika Dewi juga kalah di tempat yang sama. Saat itu mereka jadi pasangan tunggal.

Waktu itu, Appi mendapatkan 43 suara. Perolehan itu kalah jauh dari perolehan kolom kosong, yakni 91 suara. Karena hasil rekapitulasi akhir Pilwalkot Makassar 2018 dinyatakan tanpa pemenang, pemilihan diulangi tahun ini. (zeg)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 14:55
Pemkab Sinjai Libatkan Kelompok Masyarakat Bahas RPJP Tahura
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Asisten Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Sinjai, Andi Ariany Djalil, mewakili Sekretaris Daerah...
Metro04 November 2025 14:27
Kapolda Sulsel Tekankan Pelaksanaan Program Arah Kebijakan Presiden
Pedomanrakyat.com, Makassar – Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, S.H., M.H., menyampaikan Commander Wish kepada selu...
Ekonomi04 November 2025 14:13
Target PAD Maros Naik Rp38 Miliar, Fokus pada Pajak dan Retribusi
Pedomanrakyat.com, Maros – Pemerintah Kabupaten Maros menargetkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2026 sebesar Rp380 miliar, naik sekitar Rp38 mi...
Daerah04 November 2025 13:40
Enam Puskesmas Lutim Raih Sejumlah Penghargaan di Jampusnas 2025
Pedomanrakyat.com, Lutim – Enam puskesmas di Luwu Timur kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional pada ajang Jambore Puskesma...