Polisi Bongkar Isi Rekening Crazy Rich Indra Kenz, Pantas Bisa Bilang ‘Wah Murah Banget’

Nhico
Nhico

Jumat, 11 Maret 2022 11:46

Crazy Rich Indra Kenz.(F-INT)
Crazy Rich Indra Kenz.(F-INT)

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Polisi sudah melakukan penyitaan beberapa aset Indra Kenz. Isi rekening Indra Kenz juga jadi sorotan.

Rekening Indra Kenz sudah diblokir polisi. Ada empat rekening yang diblokir dengan total isinya berjumlah puluhan miliar rupiah.

“Sudah kami blokir, ada empat rekening yang kami blokir. Uangnya ada di situ puluhan miliar,” kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Brigjen Whisnu Hermawan soal rekening Indra Kenz.

Sampai saat ini polisi terus mendalami dan menelusuri kemana saja aliran dana Indra Kenz dari hasil jadi afiliator Binomo. Sebelumnya, polisi juga sudah memeriksa Vanessa Khong, tunangan Indra Kenz.

Sampai saat ini, jumlah uang dalam rekening Indra Kenz yang sudah diblokir oleh Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mencapai Rp 1,8 miliar.

“Jumlahnya, ya sementara kita dapat dari PPATK kurang lebih Rp 1,8 M,” kata Kasubdit II Dit Tipideksus Bareskrim Polri, Kombes Chandra Sukma Kumara.

“Isi rekening kita belum (disita) ya, belum kita ini, baru kita blokir saja. Kita menunggu dari PPATK. Kalau itu memang terindikasi pidana, kita sita,” kata Candra.

Melihat isi rekening Indra Kenz, pantas saja pria yang juga jadi youtuber ini bisa enteng bilang ‘Wah… murah banget’.

Indra Kenz yang dikenal Crazy Rich Medan itu kerap memperlihatkan dirinya dengan enteng membeli berbagai barang dengan harga selangit dan menyebutnya murah.

Indra Kenz karena gabut pernah beli mobil Tesla Model 3 secara online. Dia dan sang kekasih juga pernah belanja mobil Lamborghini merah dan Roll-Royce dengan total harga Rp 18 miliar.

“Harganya cuma Rp 9 M doang, wow murah banget! Langsung deh gua bungkus,” katanya dalam video TikTok miliknya.

“Ya nggak apa-apalah sesekali kita belanja kaya gini, biar kita semangat cari duit lagi guys,” tutupnya.

Aset-aset Indra Kenz yang sudah disita polisi sampai saat ini adalah rumah mewah Indra Kenz di Medan yang harganya ditaksir capai Rp 30 miliar dan satu rumah lainnya yang berada di Deli Serdang.

Ada juga mobil Tesla yang dia beli iseng-iseng dan Ferrari miliknya yang sudah disita polisi. Besar kemungkinan masih banyak aset Indra Kenz yang bakal disita polisi.

 

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah30 April 2025 17:37
Selle Pimpin Rakor Optimalisasi Kinerja PDAM Soppeng, Bahas Kebocoran Jaringan Pipa
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, memimpin rapat koordinasi di ruang rapat pimpinan Bupati Soppeng. Rapat i...
Metro30 April 2025 17:09
Melani Simon Jufri Ikuti Halal Bihalal dan Peringatan Hari Kartini DWP Pusat
Pedomanrakyat.com, Makassar – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulsel, Melani Simon Jufri, mengikuti acara Halal Bihalal yang dirangkaik...
Daerah30 April 2025 16:41
Pemkab-DPRD Pinrang Tanda Tangani Nota Kesepakatan Rancangan Awal RPJMD 2025-2029
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H.A. Irwan Hamid, S.Sos menghadiri Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten ...
Metro30 April 2025 16:09
Tri Sulkarnain Respons Soal Tiga Calon Sekda: Harus Mampu Menerjemahkan Visi Misi Wali Kota
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar telah mengumumkan tiga nama yang lolos dalam bursa calon Sekretaris Daerah (Sekd...