Reses di Maniangpajo Wajo, Suriadi Bohari Jaring Aspirasi Soal Pertanian hingga Sulitnya Akses Jaringan Intenet

Muh Saddam
Muh Saddam

Kamis, 05 Desember 2024 10:17

Reses Titik 1 di Desa Minangatellue, Kecamatan Maniangpajo, Wajo.
Reses Titik 1 di Desa Minangatellue, Kecamatan Maniangpajo, Wajo.

Pedomanrakyat.com, Wajo – Anggota DPRD Sulawesi Selatan dari Fraksi NasDem H. Suriadi Bohari, telah menggelar reses masa persidangan pertama Tahun 2024-2025.

Kegiatan reses ini berlangsung di enam desa/kelurahan di Kecamatan Maniangpajo, Kabupaten Wajo, mulai tanggal 2 hingga 4 Desember 2024.

Reses Titik 2 di Desa Sogi, Kecamatan Maniangpajo, Wajo.

Legislator NasDem Sulsel Suriadi Bohari mengungkapkan bahwa, reses ini merupakan tanggung jawabnya sebagai wakil rakyat di tingkat provinsi.

“Ini adalah kesempatan untuk bersilaturahmi dan mendengar langsung aspirasi masyarakat,” jelas Suriadi.

Selama dua hari, reses telah digelar di empat desa, yaitu Desa Minangatellue, Desa Sogi, Desa Abbanuangnge, dan Desa Kalola.

Reses Titik 3 di Desa Abbanuangnge, Kecamatan Maniangpajo, Wajo.

Dalam reses Suriadi Bohari, masyarakat dari keempat desa tersebut menyampaikan aspirasi yang serupa, terutama di bidang pertanian dan perkebunan.

Mereka meminta penambahan atau pengadaan fasilitas seperti jalan tani, traktor, kompor cas, dan bibit unggul untuk mendukung hasil pertanian dan perkebunan mereka.

Menanggapi aspirasi tersebut, Politisi Partai NasDemini menyatakan bahwa permintaan masyarakat ini sesuai dengan komisi yang ditempati.

Reses Titik 4 di Desa Kalola, Kecamatan Maniangpajo, Wajo.

“Sebagai anggota Komisi B DPRD Sulsel, yang membawahi sektor pertanian dan perkebunan, saya akan memperjuangkan kebutuhan masyarakat ini,” katanya.

Selain itu, masyarakat di tiga desa, yakni Desa Minangatellue, Desa Sogi, dan Desa Abbanuangnge, juga menyampaikan keluhan terkait sulitnya akses jaringan internet.

Permasalahan ini dinilai penting untuk mendukung kebutuhan informasi dan komunikasi.

Reses Titik 5 di Kelurahan Anabanua, Kecamatan Maniangpajo, Wajo.

“Terkait jaringan, sudah ada tiga desa yang menyampaikan aspirasi ini. Saya akan membawa masalah ini ke tingkat provinsi melalui Bidang Komunikasi dan Digital, apalagi pemerintah telah mencanangkan program digitalisasi,” jelasnya.

Reses ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat, yang merasa didengar dan diperhatikan.

Reses Titik 6 di Desa Mattirowalie, Kecamatan Maniangpajo, Wajo.

Warga juga mengungkapkan rasa bangga terhadap H. Suriadi Bohari sebagai putra pertama Kecamatan Maniangpajo yang berhasil menjadi anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...
Daerah04 November 2025 18:29
Pemkab Sidrap Pacu Inovasi Digital dengan Dukungan AI
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap menunjukkan komitmen dalam memacu inovasi digital dan memperkuat tata kelola pemerintaha...
Metro04 November 2025 17:30
Wali Kota Munafri Tinjau Lokasi Barombong, Siapkan Solusi Pembebasan Lahan Jembatan Baru
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota Makassar, di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin gerak cepat dalam menangani persoalan ...
Daerah04 November 2025 16:26
Bupati Irwan Ajak Masyarakat Wujudkan Budaya Hidup Bersih dan Berkelanjutan
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang, H. A. Irwan Hamid, S.Sos menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan ...