Sejumlah Anak Diduga Kena Gas Air Mata Demo di Semarang

Nhico
Nhico

Selasa, 27 Agustus 2024 14:14

Viral Sejumlah Anak Diduga Kena Gas Air Mata Demo di Semarang.
Viral Sejumlah Anak Diduga Kena Gas Air Mata Demo di Semarang.

Pedomanrakyat.com, Jakarta – Sejumlah anak diduga menjadi korban gas air mata yang ditembakkan oleh pihak kepolisian saat membubarkan demonstrasi di Semarang, Jawa Tengah.

Dalam video yang diunggah oleh akun @aingriwehuy di media sosial X, terlihat sejumlah anak-anak yang sedang berada di dalam masjid menutupi area hidung dan mulut usai terkena gas air mata.

Selain itu mereka juga terlihat sedang menggunakan pasta gigi di area muka untuk mengurangi dampak gas air mata yang dirasakan. Dalam video yang sama juga terlihat sejumlah mahasiswa ikut berlindung di dalam area masjid.

“Kondisi ketika anak anak TPQ yang mau ngaji juga terkena Gas Air Mata Di Semarang. Ini berlebihan banget aparat seenaknya gunain Gas Air Mata, ini anak mau ngaji loh,” demikian narasi yang diunggah, Senin (27/8) malam.

Sebelumnya aksi unjuk rasa yang digelar mahasiswa di Semarang pada Senin (26/8) malam memanas hingga berujung bentrok dengan aparat. Petugas yang mencoba membubarkan massa aksi menembakkan gas air mata dan mobil meriam air.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah21 September 2024 01:18
Pemkab Barru Gelar Doa dan Zikir Bersama Sambut Tahun Baru Islam 1446 H
Pedomanrakyat.com, Barru – Bupati Barru, Suardi Saleh bersama Plt. Ketua TP PKK Kabupaten Barru Ulfah Nurul Huda Suardi mengadakan zikir dan Doa...
Berita21 September 2024 00:29
Bongkar Kasus Narkoba di Barru, 4 Polisi Terima Penghargaan di HUT Bhayangkara ke-78
Pedomanrakyat.com, Barru – Security Kantor KPU Kabupaten Barru, Muliadi terima penghargaan pada momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangk...
Politik20 September 2024 22:28
Malam-malam, Rezki Lutfi Blusukan-Sapa Pelaku UMKM di Kawasan Kuliner Pasar Cidu Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wisata Street Food atau dikenal wisata kuliner Pasar Cidu di Jalan Tinumbu, Kecamatan Ujung Tanah mendadak riuh ke...
Politik20 September 2024 19:53
Hari Kedua Sespim Perubahan di Malino, Cak Imin Harap Integritas dan Mentalitas Harus Baik
Pedomanrakyat.com, Gowa – Hari kedua Sekolah Pemimpin Perubahan (Sespim) Zona VII Sulawesi dan Papua di Malino dihadiri Ketua Umum DPP PKB Muhai...