Tim Trade Rangers Disperindag Makassar Pantau Harga Pasar di Bulan Ramadan

Muh Saddam
Muh Saddam

Selasa, 04 Maret 2025 16:33

Tim Trade Rangers Disperindag Makassar.
Tim Trade Rangers Disperindag Makassar.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Tim Trade Rangers Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Makassar melakukan pemantauan harga pasar di 10 pasar tradisional dan toko modern yang ada di Kota Makassar, Selasa (4/3/2025).

Hal tersebut dilakukan Disperindag Makassar sebagau alam upaya mengendalikan inflasi dan menjaga kestabilan harga selama bulan Ramadhan.

Kegiatan ini memiliki beberapa tujuan utama, antara lain untuk mengendalikan inflasi, sehingga dapat mencegah terjadinya kenaikan harga yang tidak terkendali selama bulan Ramadhan.

Selain itu, pemantauan ini juga bertujuan untuk melindungi konsumen dari potensi praktik manipulasi harga yang dapat merugikan.

Lebih lanjut, pemantauan harga pasar ini diharapkan dapat meningkatkan keseimbangan pasar dan mencegah dominasi pasar oleh segelintir pedagang.

Pemantauan ini penting untuk memastikan pasokan barang tetap terjaga dengan harga yang wajar.

Sebagai langkah tambahan, masyarakat juga dapat memanfaatkan aplikasi Sembakota yang dapat diunduh di Play Store untuk memantau pergerakan harga komoditas di Kota Makassar, khususnya selama bulan Ramadhan ini.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah04 Maret 2025 19:08
Bupati Luwu Utara, Andi Rahim Ajak Masyarakat Bersatu
Pedomanrakyat.com, Lutra – Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim mengajak masyarakat Kabupaten Luwu Utara untuk bersatu mensukseskan seluruh pr...
Daerah04 Maret 2025 18:35
Sertijab Bupati dan Wabup Wajo, Andi Bataralifu : Terima Kasih Atas Dukungannya
Pedomanrakyat.com, Wajo – Setelah kembali usai mengikuti retreat di Magelang, Bupati Wajo, H. Andi Rosman dan Wakil Bupati Wajo, H. Baso Rahmanu...
Daerah04 Maret 2025 18:02
Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Soppeng 2025-2030 Berlangsung Khidmat
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Acara serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati Soppeng periode 2021-2025 kepada pasangan pemimpin baru periode ...
Metro04 Maret 2025 17:30
Munafri Arifuddin Tunjuk Plt di Sejumlah OPD Pemkot Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin, menunjuk sembilan Pelaksana Tugas (Plt) di sejumlah Organisasi Perangkat Dae...