Tragis! Anak Ketua RT di Bulukumba Meregang Nyawa Ditusuk Sajam Saat Pesta Miras

Zafran Alvaro
Zafran Alvaro

Selasa, 31 Agustus 2021 12:07

ilustrasi penikaman
ilustrasi penikaman

Pedoman Rakyat, Bulukumba – Selasa (31/8/2021) dini hari, T (24) mengembuskan napas terakhirnya di RSUD Sulthan Daeng Radja Bulukumba, Sulsel. Itu setelah mengalami luka tikam pada bagian rusuk sebelah kanan.

Korban yang merupakan anak Ketua Rukun Tetangga (RT) di wilayah Kecamatan Ujung Bulu, Bulukumba itu, meregang nyawa usai ditusuk dengan senjata tajam saat pesta minuman keras di Jalan Lanto Dg Pasewang, Bulukumba.

Kapolsek Ujung Bulu, Iptu Nuryadin membenarkan informasi bahwa korban ditusuk oleh rekannya sendiri, saat berpesta minuman beralkohol. Pemuda nahas itu sempat dilarikan ke rumah sakit setempat, tapi nyawanya tak tertolong.

“Korban ditusuk saat minum tuak,” kata Nuryadi kepada wartawan, Selasa pagi.

Nuryadin menegaskan, kasus penusukan ini sementara diselidiki dengan memeriksa sejumlah saksi. Terduga pelaku yang belum diketahui identitasnya, tengah dalam pengejaran petugas di lapangan.

Iptu Nuryadin menegaskan, motif di balik penganiayaan berujung maut ini belum diketahui. “Masih lidik untuk pelakunya,” jelasnya.

Penulis : Reza

 Komentar

Berita Terbaru
Metro04 November 2025 22:31
Aliyah Mustika Ilham: dr. Abdul Azis Adalah Simbol Ketulusan dan Pengabdian
Pedomanrakyat.com, Gowa – Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham menghadiri ceramah dan doa bersama mengenang aktivis kemanusiaan sekalig...
Metro04 November 2025 21:29
Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI
Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provi...
Daerah04 November 2025 20:30
Pemkab Luwu Timur Gandeng Briton Cambridge Kembangkan Sekolah dan BLK Bertaraf Internasional
Pedomanrakyat.com, Lutim – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Pemkab Lutim) menandatangi Memorandum of Understanding (MoU) dengan Briton English E...
Daerah04 November 2025 19:26
Wabup Sinjai Mahyanto Tutup Kegiatan Local Digital Heroes 2025
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda secara resmi menutup kegiatan Local Digital Heroes Tahun 2025 untuk Sahabat ...