Waka DPRD Sulsel SAR Minta BPBD Gerak Cepat Bantu Penanganan Bencana Tanah Longsor di Luwu

Muh Saddam
Muh Saddam

Rabu, 28 Februari 2024 11:09

Wakil Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin Alrif Terima Aspirasi Masyarakat Pulau Lae-lae.
Wakil Ketua DPRD Sulsel, Syaharuddin Alrif Terima Aspirasi Masyarakat Pulau Lae-lae.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan, Syaharuddin Alrif menyampaikan duka mendalam kepada korban meninggal dunia akibat longsor di jalan Desa Bonglo, Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu, Senin (26/2/2024).

“Atas nama pribadi dan juga lembaga DPRD Provinsi Sulawesi Selatan mengucapkan turut berduka cita pada saudara kita yang terdampak dari musibah tanah longsor tersebut,” kata Syahar sapaan akrabnya, Selasa (27/2/2024).

Sekretaris NasDem Sulsel ini juga meminta kepada BPBD Sulawesi Selatan untuk bergerak cepat menangani bencana yang menyebabkan sejumlah akses jalan di sekitar lokasi lumpuh total.

“Saya minta kepada BPBD Sulsel untuk segera melakukan penanganan. Dilakukan pendataan terhadap keluarga korban dan kerugian yang ditimbulkan untuk segera dikoordinasikan ke Pemda Luwu agar dilakukan rehabilitasi,” tegas Syahar.

Sekretaris DPW Partai NasDem Sulsel itu juga meminta kepada seluruh kader Partai NasDem di Kabupaten Luwu untuk proaktif membantu para korban yang terdampak bencana tanah longsor ini.

“Sebagai partai yang mengusung politik kemanusiaan, saya instruksikan kepada seluruh kader NasDem di Luwu untuk turun langsung membantu serta memfasilitasi keluarga yang menjadi korban bencana ini,” kunci Syahar.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik23 November 2024 01:46
Rusdi Masse ‘RMS’ Yakin Irwan-Sudirman Terpilih Menang Pilkada, Lengkapi Kemenangan NasDem di Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse Mappasessu yakin dengan kemenangan Pasangan calon atau Paslon...
Politik22 November 2024 23:51
Dukungan untuk Seto-Rezki Makin Kuat Jelang Pencoblosan, Teranyar dari Ratusan Masyarakat Panakkukang
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dukungan warga Kelurahan Tamamaung, Kecamatan Panakkukang terhadap pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ma...
Politik22 November 2024 22:18
Lawan ‘Halangi’ Dua Truk Mogok, Puluhan Ribu Warga Pinrang Tetap Setia Hadiri Kampanye Irwan-Sudirman, Panik Yah
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid-Sudirman Bungi, menggelar kampanye akb...
Politik22 November 2024 20:47
Dihadapan Puluhan Ribu Masyarakat, Irwan-Sudirman Komitmen Perjuangkan Kemajuan Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Puluhan Ribu masyarakat banjiri kampanya Akbar pasangan calon atau Paslon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Pinrnag...