Sehari, 17 Kasus Positif Korona Terkonfirmasi di Parepare

Editor
Editor

Kamis, 17 September 2020 10:18

Sebaran 17 Kasus Covid-19 di Kota Parepare
Sebaran 17 Kasus Covid-19 di Kota Parepare

Pedoman Rakyat, Parepare – Tercatat dalam sehari ada 17 kasus terkonfirmasi positif korona di Parepare. Jumlah tersebut menjadi rekor erbanyak kasus positif dalam sehari.

Kasus positif korona tersebut dibenarkan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Parepare, Halwatia. Ia mengatakan, kasus dalam sehari ini pertama kalinya di Parepare.

“Iya ini kasus terbanyak dalam sehari. Pertama kalinya 17 kasus dalam sehari. Sebelumnya yang tertinggi 14 kasus dalam sehari,” katanya.

Ironisnya, kata Halwatia, penambahan 17 kasus dalam sehari ini hanya terjadi di dua kelurahan yakni Kelurahan Lapadde, Kecamatan Ujung, dan Kelurahan Watang Soreang, Kecamatan Soreang.

“Penambahan kasus ini adalah hasil dari swab test kontak erat pasien yang terkonfirmasi positif sebelumnya,” ujar Halwatia yang juga Plt Kepala Dinas Kesehatan Parepare.

Dengan penambahan 17 kasus ini, secara akumulasi terkonfirmasi 206 kasus positif Covid-19 di Parepare. Namun dengan angka itu, 145 orang di antaranya sudah dinyatakan sembuh. Sementara kasus aktif ada 57.

Dari 57 kasus aktif, 12 di antaranya mengikuti wisata Covid-19 di hotel Makassar, 2 dirujuk ke RS Makassar, 11 dirawat di RSUD Andi Makkasau Parepare, 2 dirawat di RS Sumantri, dan 30 dalam isolasi mandiri. Serta 4 orang meninggal.

Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe mengatakan, hal ini menjadi pelajaran agar tetap melaksanakan protokol kesehatan secara ketat. Menggunakan masker ketika keluar rumah, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan.

“Apresiasi juga kami sampaikan kepada petugas kesehatan yang terus bekerja semaksimal mungkin hingga saat ini. Semoga Allah SWT senantiasa melindungi dalam setiap tugasnya,” tandasnya. (zeg)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah12 Juni 2025 23:35
Bupati Syaharuddin Terima Kepala BNNK, Mantapkan Kolaborasi Perangi Narkoba
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, menerima kunjungan Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sidrap, Syahri...
Metro12 Juni 2025 22:34
Wakil Bupati Jeneponto Serahkan Sertifikat Redistribusi Tanah kepada Warga Kelurahan Tolo
Pedomanrakyat.com, Jeneponto – Pemerintah Kabupaten Jeneponto melalui Kantor Pertanahan kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ...
Metro12 Juni 2025 21:33
Cegah Stunting, RSUD Haji Makassar Gelar Skrining Gizi untuk Balita
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melalui UPT RSUD Haji Makassar berperan aktif dalam Gerakan Nasional Percepatan P...
Metro12 Juni 2025 20:40
Gen Merah Putih Satukan Aksi pada IYS 2025 di Makassar, Pemuda Siap Wujudkan Indonesia Emas 2045
Pedomanrakyat.com, Makassar – Indonesia Youth Summit (IYS) 2025 resmi dibuka di Lapangan Karebosi, Makassar, Jumat (13/6/2025), dengan mengusung...