Camat Ujung Tanah Terima Kunker Dirjen Perumahan Kementerian PUPR RI

Editor
Editor

Rabu, 21 September 2022 18:03

Camat Ujung Tanah Terima Kunker Dirjen Perumahan Kementerian PUPR RI

Pedomanrakyat.com, Ujung Tanah – Camat Ujung Tanah, Ibrahim Chaidar Said menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perumahan Kementrian PUPR, Iwan Suprijanto di Kelurahan Ujung Tanah dalam Agenda Kunjungan Pelaksanaan Program BSPS di Kota Makassar, Rabu (21/09/2022) kemarin.

Ibrahim Chaidar Said mengatakan, program BSPS ini merupakan bentuk dari perhatian Pemerintah kepada masyarakat yang membutuhkan rumah, sekaligus mengurangi angka pengangguran di daerah-daerah.

“Kami berharap program ini dapat meningkatkan kualitas hidup para penerima bantuan dengan memiliki rumah yang lebih layak, sehat dan nyaman,” katanya.

Sementara itu, Direktur Jenderal Perumahan, Ir. Iwan Suprijanto menjelaskan, keterlibatan masyarakat sangat dibutuhkan dalam pelaksanaan BSPS. Terlebih, program ini diharapkan mampu mempercepat proses pembangunan rumah.

“Khususnya peningkatan kualitas rumah dari yang tidak layak huni menjadi lebih layak huni. Selain itu, BSPS juga dapat membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat serta meningkatkan daya beli masyarakat,” ujarnya.

Kami siap melibatkan masyarakat dalam Program Sejuta Rumah melalui Padat Karya Tunai dalam kegiatan penyaluran Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).

“Dalam hal ini pemerintah mengalokasikan bantuan dan layanan rumah swadaya untuk menggerakkan dan meningkatkan keswadayaan dalam pemenuhan rumah layak huni dan lingkungannya,” urainya.

Dirjen Perumahan lebih jauh menjelaskan, pihaknya juga ingin mendorong semangat gotong-royong antar warga dalam pembangunan rumah melalui Program BSPS ini.

“Dana BSPS ini hanyalah stimulan saja bagi masyarakat dan kami harap pemerintah daerah serta stakeholder perumahan lainnya juga bisa ikut meningkatkan kualitas rumah melalui dana CSR yang dimiliki,” tutupnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Artikel22 November 2024 17:47
Kampanye di Desa Kanna Utara, Arham-Rahmat Bawa Pesan Jaga Kondusifitas Jelang Pencoblosan
Pedomanrakyat.com, Luwu – Calon Bupati dan Wakil Bupati Luwu Arham Basmin Mattayang-Rahmat mengajak seluruh masyarakat tetap menjaga suasana aga...
Politik22 November 2024 15:04
Jelang Pencoblosan, Jubir SAR Kanaah Kembali Ajak Masyarakat Sidrap Berpilkada Damai Tanpa Berita Hoax
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 yang tersisi 5 hari lagi, masyarakat Kabupaten Sidrap ...
Metro22 November 2024 14:41
Momentum Perpisahan Bersama Pemkot Makassar, Andi Arwin Azis Beri Pesan Kebersamaan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan me...
Metro22 November 2024 14:09
Semangat Ribuan Warga Bulukumba Hadiri Kampanye Andi Sudirman
Pedomanrakyat.com, Makassar – Calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman melanjutkan kunjungan kampanyenya di Kabupat...