Diskop Makassar Gandeng Bank Sulselbar, Fasilitasi UMKM Dapat Bantuan Dana KUR

Nhico
Nhico

Rabu, 24 Januari 2024 19:42

Diskop Makassar Gandeng Bank Sulselbar, Fasilitasi UMKM Dapat Bantuan Dana KUR

Pedomanrakyat.com, Makassar – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar melalui Dinas Koperasi dan UKM terus memberikan perhatian lebih kepada para pelaku UMKM.

Tidak hanya pembimbingan dan peningkatan kualitas usaha lewat program Inkubator Center, pemerintah kota juga memfasilitasi para pelaku UMKM untuk bisa mendapatkan bantuan Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar Muh Rheza menyampaikan untuk pembiayaan bantuan dana KUR, pihaknya menggandeng Bank Sulselbar.

“Jadi tadi kita sudah audiensi dengan Kepala Cabang Bank Sulselbar soal rencana dukungan dan kerja sama Dinas Koperasi dengan Bank Sulselbar untuk pembiayaan dana KUR,” kata Muh Rheza, Senin (22/1).

Rheza menjelaskan bantuan dana KUR akan diberikan kepada UMKM yang telah melewati tahap akselerasi di Inkubator Center sehingga tepat sasaran.

“Khusus untuk yang sudah ikut tahap akselerasi di Inkubator Center, karena kan kita sudah tahu usahanya dan itu sudah berjalan lebih dari 6 bulan,” ujarnya.

Kata dia, ada beberapa kategori yang bisa mendapatkan bantuan dana KUR dari Bank Sulselbar.

Diantaranya, UMKM kategori ultra mikro atau usaha perseorangan dengan skala yang lebih kecil. UMKM kategori mikro dan kecil.

Bahkan khusus UMKM kategori ultra mikro, bisa mendapat bantuan dana KUR tanpa agunan atau jaminan.

“Tanpa agunan itu khusus untuk kategori ultra mikro. Tapi ini masih mau kita seleksi dulu. Masih dalam tahap pendataan,” tutupnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah06 November 2025 18:27
Bupati Irwan Harap Komisi B DPRD Sulsel Kawal Penanganan Abrasi di Wilayah Pertanian
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Sebagai salah satu mitra strategis Pemerintah dalam pembangunan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sul...
Daerah06 November 2025 17:26
Pemkab Sidrap Sambut Hangat Kajari Baru Adhy Kusumo Wibowo
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidrap bersama Forkopimda menyambut hangat Kepala Kejaksaan Negeri Sidrap, Adhy Kusumo Wibowo, ...
Daerah06 November 2025 16:30
Sudirman Bungi Buka Sosialisasi Perpres 46/2025, Tegaskan Profesionalisme Pengadaan Barang dan Jasa
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Wakil Bupati Pinrang, Sudirman Bungi, S.IP., M.Si, menegaskan pentingnya seluruh pelaku usaha penyedia barang dan j...
Politik06 November 2025 14:56
Pelatihan Tajwid Guru Agama Se-Sulsel, Upaya Gubernur Sulsel Cetak Pendidik Berkarakter
Pedomanrakyat.com, Sulsel – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman sangat konsen terhadap pembentukan karakter anak yang berakhlak, k...