DPRD Barru Gelar Dua Masa Sidang

Nhico
Nhico

Jumat, 10 Januari 2025 15:37

Ketua DPRD Barru Syamsuddin Muhiddin.
Ketua DPRD Barru Syamsuddin Muhiddin.

Pedomanrakyat.com, Barru – DPRD Barru menggelar dua agenda persidangan, Jum’at(10/1/2025). Pertama melakukan penutupan Masa Sidang I untuk periode 2024-2025 dan Pembukaan Masa Sidang ke II 2025. Pembukaan dan penutupan masa sidang ini dipimpin Ketua DPRD Barru Syamsuddin Muhiddin.

Untuk rapat penutupan Masa Sidang Pertama 2024-2025, diagendakan untuk melaporkan hasil reses didapil para legislator. Dari hasil temu konstituen, para anggota dewan menerima beberapa aspirasi terutama yang berhubungan dengan peristiwa bencana banjir yang sempat melanda beberapa wilayah kecamatan di kabupaten Barru.

Ketua Komisi III DPRD Barru, Hacing, dalam laporan hasil resesnya menyatakan warga membutuhkan adanya percepatan tindak lanjut pasca adanya dampak banjir dan longsor.

Seperti akses jalan di wilayah Pujananting sangat rawan dengan peristiwa longsor. “Warga meminta Dinas terkait bertindak cepat melakukan rehabilitasi jalan longsor agar akses warga bisa lebih cepat teratasi,” ujar Hacing menirukan aspirasi warga.

Itulah sebabnya ketika melakukan reses, kata Hacing, “kita turun bersama Dinas PUTR dan BPBD ke lokasi jalan pasca longsor yang ada di kecamatan Pujananting,” pungkasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah23 Maret 2025 23:52
Buka Puasa Bersama Pemkab Sidrap, Syaharuddin Alrif Tegaskan Komitmen Terus Bekerja Demi Masyarakat
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Aroma kebersamaan menguar di kediaman pribadi Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, di Lotang Salo, Rappang, Minggu sore...
Metro23 Maret 2025 22:30
Tren Hijab Expo Hadirkan Produk Busana Muslim dan Kuliner Terbaik
Pedomanrakyat.com, Makassar – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman yang diwakili oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BP...
Metro23 Maret 2025 22:27
Tempo Kembali Diteror, Anggota Komisi I DPR Syamsu Rizal Minta Segera Usut
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Setelah kiriman paket potongan kepala babi, teror kepada kantor redaksi Tempo kembali terjadi. Kali ini paket bangk...
Daerah23 Maret 2025 21:32
Bupati Irwan Hamid Sambut Kehadiran Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno di Makodim 1404/Pinrang
Pedomanrakyat.com, Pinrang – Bupati Pinrang berkesempatan menyambut langsung kehadiran Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIV/Hasanuddin,...