DPRD Makassar Ultimatum Anggaran Rp450 Miliar untuk Penanganan Corona Harus Tepat Guna

Editor
Editor

Senin, 20 April 2020 16:17

DPRD Makassar Ultimatum Anggaran Rp450 Miliar untuk Penanganan Corona Harus Tepat Guna

Pedoman Rakyat, Makassar – DPRD Kota Makassar menggelar rapat paripurna Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Walikota Makassar 2019-2020. Salah satu pembahasan dalam rapat tersebut adalah sejauh mana kinerja pemerintah kota selama satu tahun terakhir.

Termasuk refocusing anggaran untuk penanganan Covid-19 di kota Makassar. Ketua DPRD Kota Makassar Rudianto Lallo menyampaikan realokasi anggaran sebesar Rp 450 miliar yang terdiri dari anggaran Silpa Rp 143 Miliar serta pengurangan tambahan penghasilan pegawai (TPP) sebesar 30 persen, harus benar-benar maksimal penggunaannya.

“Jangan smpai anggarannya begitu tinggi tetapi masyarakat kita tidak merasakan khususnya yang kena dampak terhadap covid-19,” tegas Rudi di Kantor DPRD Makassar, Senin (20/4/2020).

Rudi menekankan pemkot harus memaksimalkan anggaran tersebut untuk kesiapan logistik selama PSBB berlangsung. Serta pengadaan APD baik bagi masyarakat maupun tenaga medis.

“Hasil dari penggunaan anggaran ini harus kelihatan wujudnya,” pungkasnya.

Politisi NasDem ini juga mengingatkan Pemkot untuk memikirkan ketersedian masker bagi masyarakat. Ia meminta agar tidak ada lagi warga Makassar yang tidak punya masker. Ini pekerjaan rumah pemerintah.

“Perlu dipikirkan ini yaitu pengadaan APD seperti masker. Jangan smpai warga kekurangan masker,” imbuhnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Politik08 Februari 2025 18:15
Konsolidasi NasDem Sulsel, Perkuat Sinergi Legislatif dan Eksekutif Menyambut Tantangan Politik 2025
Pedomanrakyat.com, Makassar – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sulawesi Selatan menggelar rapat konsolidasi dan pendidikan politik, be...
Politik08 Februari 2025 17:15
BMI Makassar Laksanakan Gerakan Penghijauan, Target Tanam 520 Pohon dan Sasar Seluruh Kecamatan
Pedomanrakyat.com, Makassar – Banteng Muda Indonesia (BMI) Kota Makassar melaksanakan Gerakan Penghijauan dengan menanam pohon di beberapa wilay...
Politik08 Februari 2025 17:01
Legislator Makassar Odhika Ikut Bimtek Fraksi NasDem Se-Sulsel, Sebut Sebagai Ajang Konsolidasi Kader
Pedomanrakyat.com, Makassar – Partai Nasdem terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat struktur internal partai dengan menggelar bimbingan t...
Daerah07 Februari 2025 23:42
Pj Bupati Sidrap Idham Kadir Ajak Masyarakat Meriahkan Car Free Day
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Penjabat Bupati Sidrap, Idham Kadir Dalle, mengajak seluruh lapisan masyarakat menghadiri Car Free Day setiap hari A...