Kunjungi Ujung Tanah, Wakil Wali Kota Makassar Eratkan Silaturahmi

Nhico
Nhico

Jumat, 14 Maret 2025 06:14

Wakil Wali Kota Makassar Eratkan Silaturahmi.
Wakil Wali Kota Makassar Eratkan Silaturahmi.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, melaksanakan shalat tarawih berjamaah di Masjid Nurun Nubuwah, Jalan Sabutung, Kecamatan Ujung Tanah, Kamis, (13/3/2025).

Kehadiran beliau disambut dengan iringan sholawat oleh Ketua dan jajaran pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Ujung Tanah.

Warga sekitar juga sangat antusias menyambut momen penuh berkah di bulan Mulia ini.

Aliyah Mustika Ilham langsung salat tarawih berjamaah yang dipimpin oleh Ustaz Saswan.

Dalam suasana khidmat, jamaah bersama-sama menjalankan ibadah dengan penuh kekhusyukan.

Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya dapat beribadah bersama masyarakat.

“Saya merasa sangat bahagia bisa berada di tengah-tengah masyarakat, beribadah bersama, dan merasakan kehangatan persaudaraan di lingkungan ini. Semoga silaturahmi seperti ini terus terjaga,” ujarnya Aliyah Mustika Ilham.

Pengurus Masjid Nurun Nubuwah, Syukur, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Wakil Wali Kota dan rombongan.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemkot Makassar dalam membangun hubungan yang lebih erat dengan masyarakat melalui pendekatan keagamaan dan sosial.

Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, mendukung kegiatan keagamaan, serta memperkuat persaudaraan antarwarga di Kota Makassar.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Asisten II dan Asisten III Kota Makassar, Camat Ujung Tanah, para Lurah se-Kecamatan Ujung Tanah, Ketua BKMT Kecamatan Ujung Tanah beserta jajaran pengurus, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pattingalloang Baru, serta tokoh masyarakat dan pengurus Ucok Community.

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah14 Maret 2025 21:30
Safari di Watang Pulu, Syaharuddin Alrif: Saya Mau Sidrap Jadi Kabupaten Unggulan
Pedomanrakyat.com, Sidrap – Memasuki hari ke-14 Ramadan 1446 Hijriah, Pemerintah Kabupaten Sidrap menggelar Safari Ramadan di BTN Wesabbe, Kelur...
Daerah14 Maret 2025 21:00
Delapan Korban Bencana Tanah Longsor Menerima Bantuan dari Pemkab Soppeng
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Bupati Soppeng, H. Suwardi Baseng, SE, dan Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, menyerahkan bantuan kepada del...
Metro14 Maret 2025 20:35
Pemkot Palopo Komitmen Siapkan Langkah Strategis Atasi Banjir
Pedomanrakyat.com, Palopo – Pj Wali Kota Palopo Drs. H. Firmanza DP., S.H., M.Si menghadiri Rapat Kordinasi Verifikasi Lapangan Kota Palopo terk...
Daerah14 Maret 2025 20:04
Perkuat Sinergitas, Bupati Sinjai Terima Kunjungan Silaturahmi Kepala KPPN
Pedomanrakyat.com, Sinjai – Bupati Sinjai Dra. Hj. Ratnawati Arif menerima kunjungan silaturahmi Kepala Kantor Pelayanan Perbedaharaan Negara (KPPN)...