Rugikan Negara hingga Rp16 Miliar, Direktur Anak Perusahaan PT Pelindo Ditersangkakan

Editor
Editor

Kamis, 05 November 2020 00:56

Rugikan Negara hingga Rp16 Miliar, Direktur Anak Perusahaan PT Pelindo Ditersangkakan

Pedoman Rakyat, Makassar – Kasus penyelewengan dana pada perusahaan Pelayaran Indonesia, Pelindo IV akhirnya menemui titik terang. Salah satu direktur di anak perusahaan pelayaran plat merah itu dijadikan tersangka, setelah diperiksa penyidik Tindak Pidana Korupsi Kejaksaan Tinggi Sulsel, Rabu petang kemarin.

Ketua Tim Penyidik perkara korupsi ini, Nana Riana mengatakan tersangka perkara ini adalah Ir Koesmahadi Setya Jaya, seorang Direktur dari PT Nusantara Terminal Services, anak perusahaan PT Pelindo IV.

Koesmahadi bersama rekannya M Rindu pada Perusahaan itu telah dijadikan tersangka atas dugaan korupsi lima proyek dan berdasarkan hasil audit, perbuatan kedua tersangka telah menimbulkan kerugian negara belasan miliar.

“Ada lima item proyek yang kita temukan bermasalah dan merugikan negara sampai Rp16,8 miliar. Berdasarkan dua alat bukti, Direktur Utama PT NTS, anak perusahaan Pelindo IV, kita resmi menetapkan tersangka bersama seorang rekannya M Riandy dan keduanya kita lakukan penahanan” ungkapnya.

Alasan penahanan, lanjut Nana, penyidik khawatir, jika tersangka tidak ditahan dan penangguhan penahanannya dikabulkan, tersangka dapat menghilangkan bukti bahkan ditakutkan bisa melarikan diri.

“Alasan penahanan tentu jangan sampai bukti dihilangkan tersangka atau bahkan tersangka melarikan diri,” ujarnya. (dir)

 Komentar

Berita Terbaru
Metro19 April 2024 08:38
Sambut Kajati Baru Sulsel, Pj Gubernur Bahtiar Bangun Perkenalan Lewat Temu Silaturahmi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Acara perkenalan dan silaturahmi Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin bersama Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulsel ba...
Edukasi19 April 2024 08:33
Kembalikan Kejayaan Kampus, Rektor UIT Ajak Civitas Akademika Berkolaborasi
Pedomanrakyat.com, Makassar – Rektor Universitas Indonesia Timur (UIT) Dr. Abdul Rahman, S.Pt., S.E.,M.M, mengajak seluruh sivitas Akademik UIT ...
Metro19 April 2024 08:27
Alamsyah Harap DKP-Kecamatan Ujung Pandang Terus Bersinergi Menyukseskan Program Pemkot Makassar
Pedomanrakyat.com, Makassar – Pelaksana tugas atau Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar, Alamsyah Sahabuddin berkunjung di Keca...
Metro18 April 2024 23:41
Dewan Sesalkan Pemerintah Kelurahan Tidak Hadir Saat Reses
Pedomanrakyat.com, Makassar — Anggota dewan Makassar fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Hj Andi Astiah mengungkapkan kekecewaannya saat mengadak...