ASN Pemkab Gowa yang Akan Promosi Jabatan Wajib Fasih Baca Al-Qur’an

Editor
Editor

Jumat, 12 Juni 2020 15:04

ASN Pemkab Gowa yang Akan Promosi Jabatan Wajib Fasih Baca Al-Qur’an

Pedoman Rakyat, Gowa – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa memberlakukan syarat tambahan bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan mengajukan kenaikan atau promosi jabatan. Syarat yang bersifat wajib ini yakni harus bisa dan dengan fasih membaca Alquran.

“Saya memasukkan salah satu persyaratan utama dan sifatnya wajib bagi siapapun yang akan melakukan promosi jabatan mereka tidak buta aksara Alquran,” kata Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan saat memberikan sambutan pada Pencerahan Qalbu Jumat Ibadah Pemkab Gowa, melalui telekonferensi, Jumat (12/6).

Kewajiban ini pun diberlakukan bagi ASN yang akan melakukan promosi jabatan eselon II, III dan eselon IV.

Menurut Adnan, kebijakan baru ini sejalan dengan program Pemkab Gowa khususnya bidang keagamaan dan pembangunan sumber daya manusia yang cinta Alquran.

“Siapapun yang akan promosi jabatan kedepan, membaca Alquran adalah tes yang wajib. Baik untuk laki-laki maupun perempuan, ini akan menjadi persyaratan utama,” ujarnya.

Bupati termuda di Kawasan Timur Indonesia ini pun berharap, dengan adanya program ini bukan hanya masyarakat yang mampu membaca Alquran dengan baik dan fasih tetapi juga seluruh ASN termasuk para jajaran pejabat pemerintahan.

“Meskipun dari syarat untuk menduduki jabatan sudah terpenuhi tetapi jika syarat membaca Alqurannya tidak maka hari itu juga akan dibatalkan dan akan digugurkan untuk promosi,” tegasnya.

Adnan menambahkan, Pemkab Gowa saat ini telan menggelar lelang jabatan. Hal ini dilakukan karena adanya beberapa jabatan yang kosong. Proses lelang jabatan ini pun telah disetujui oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI. (zeg)

 Komentar

Berita Terbaru
Daerah10 Februari 2025 23:25
Pemkab Takalar Terima Bantuan Hibah Rumah Ibadah Hingga Bufferstock Logistik Penanggulangan Bencana dari Pemprov Sulsel
Pedomanrakyat.com, Takalar – Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Fadjry Djufry didampingi Pj Ketua Tim Penggerak PKK Sulsel Andi Indriaty Syaiful men...
Daerah10 Februari 2025 23:02
Wabup Lutfi Halide bersama Forkopimda Soppeng Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Pallawa 2025
Pedomanrakyat.com, Soppeng – Wakil Bupati Soppeng, Lutfi Halide, menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Pallawa 2025 di halaman Mapol...
Daerah10 Februari 2025 22:47
Sah! DPRD Pangkep Resmi Umumkan Penetapan MYL-ARA Jadi Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Pedomanrakyat.com, Pangkep – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangkep menggelar paripurna pengumuman penetapan dan pengesahan pas...
Daerah10 Februari 2025 22:35
Sekda Mesdiyono Sampaikan Selama ke Bupati dan Wakil Bupati Selayar Terpilih
Pedomanrakyat.com, Selayar – Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Mesdiyono secara khusus menyampaikan ucapan selamat kepada H. Muh Nat...