Tinjau Sekolah, Ketua Komisi D Ari Ashari Ilham: Kepsek yang Tidak Jaga Kebersihan akan Direkomendasikan Dicopot

Nhico
Nhico

Selasa, 07 Januari 2025 17:15

Ketua Komisi D DPRD Makassar Ari Ashari Ilham saat melakukan peninjauan di Sekolah.
Ketua Komisi D DPRD Makassar Ari Ashari Ilham saat melakukan peninjauan di Sekolah.

Pedomanrakyat.com, Makassar – Komisi D DPRD Kota Makassar, melakukan peninjauan ke sejumlah sekolah di Makassar, Selasa, (07/01/2025).

Sekolah yang dikunjungi adalah kompleks SD Mangkura, di Jalan Bontolempangan dan SD Maccini di Jalan Kerung-kerung.

Peninjauan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Komisi D DPRD Makassar, Ari Azhari Ilham, yang didampingi oleh perwakilan dari Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar.

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa fasilitas sanitasi di sekolah memenuhi standar kesehatan dan tidak menjadi ancaman bagi kesehatan siswa. Langkah ini diambil setelah mencuatnya kasus seorang siswa yang mengalami gagal ginjal akibat kebiasaan menahan buang air kecil karena kondisi toilet sekolah yang tidak layak.

“Kami sangat prihatin dengan kasus ini. Tidak seharusnya siswa harus menahan buang air kecil karena fasilitas sekolah tidak memadai. Ini adalah tanggung jawab kita bersama untuk memastikan lingkungan belajar yang sehat dan aman,” ujar Ari Azhari Ilham disela-sela kunjungan.

Lebih lanjut kata Ketua Fraksi NasDem itu, bahwa Kunjungannya juga untuk memastikan sarana prasarana di setiap sekolah sudah sesuai dengan harapan masyarakat.

“Apalagi kita penerapan sistem zonasi, harusnya semua sekolah sudah setara. Baik dari segi tenaga pengajar maupun fasilitas sekolah. Titik paling kita perhatikan adalah kebersihan toilet-toilet sekolah,” ungkap Ari.

Iapun menegaskan, bahwa kepsek yang tidak memperhatikan kebersihan sekolah terutama toilet akan direkomendasikan untuk dicopot.

“Kalau masih ada kepsek yang tidak tahu jaga kebersihan sekolahnya, khususnya toilet siswa, akan kita rekomendasikan ke Wali Kota untuk dicopot,” tegasnya.

 Komentar

Berita Terbaru
Nasional17 Januari 2025 10:01
BPJS Kesehatan Tidak Cover Semua Penyakit, Menkes: Tambah Asuransi Swasta
Pedomanrakyat.com, Makassar – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengakui BPJS Kesehatan memang tidak dapat meng-cover seluruh jeni...
Metro17 Januari 2025 09:01
Wali Kota Makassar Dukung Penuh Program Pusat Terkait ketahanan Pangan
Pedomanrakyat.com, Makassar — Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pangan RI, Zulkifli Hasan dalam kunjun...
Edukasi17 Januari 2025 08:42
Studi: Jalan Kaki Satu Jam Sehari Setara dengan Menambah Usia Hidup 6 Jam
Pedomanrakyat.com, Makassar – Studi terbaru yang diterbitkan dalam British Journal of Sports Medicine menunjukkan, rutin jalan kaki satu jam seh...
Ekonomi17 Januari 2025 08:13
PMK Baru! Indonesia Resmi Terapkan Pajak Minimum Global 15%
Pedomanrakyat.com, Jakarta – Indonesia resmi menerapkan pajak minimum global. Penerapan ini seiring dengan terbitnya Peraturan Menteri Keuangan ...